Bocah Dikabari Teman Cewek Sekelas Pindah, Ekspresi Senyum Tapi Nangis Getarkan Hati

Kamis, 06 Januari 2022 | 11:59 WIB
Bocah Dikabari Teman Cewek Sekelas Pindah, Ekspresi Senyum Tapi Nangis Getarkan Hati
Viral Ekspresi Bocah Ini Disorot Setelah Dapat Kabar Buruk Soal Teman Cewek Sekelasnya. (Twitter/@opentillsunrise)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang bocah lelaki yang mendapatkan kabar buruk mengenai seorang teman cewek sekelasnya menjadi viral. Sang ibu mengabarkan ke anaknya jika ia tidak akan sekelas lagi dengan temannya yang bernama Michelle.

Kabar itu ternyata menghancurkan hati bocah kecil yang masih polos ini. Momen ini terlihat dari video yang dibagikan oleh akun Twitter @opentillsunrise.

"Membagikan cerita temanku di sini. Man, anak kecil ini benar-benar memiliki hati yang murni," tulis akun ini sebagai keterangan Twitter seperti dikutip Suara.com, Kamis (6/1/2022).

Dalam video, bocah lelaki bernama Deo itu sedang bermain game di ponselnya. Ia tiba-tiba mendapatkan kabar menyedihkan dari ibunya jika dirinya tidak akan sekelas dengan Michelle lagi.

"Deo, mami punya kabar buruk buat Deo. Besok Deo gak sekelas lagi sama Michelle. Gak papa kan?" tanya sang ibu.

Kabar dari ibunya itu ternyata membuat Deo begitu syok. Ia memandang ibunya dan berusaha mencerna apa yang bisa dilakukannya. Bocah ini kemudian memutuskan akan menuliskan surat untuk Michelle.

"Hmmm, aku akan kasih surat perpisahan," kata Deo.

Ekspresi bocah itu rupanya membuat ibunya geli. Bagaimana tidak, sang bocah tetap tersenyum meski air mata terus menetes. Ia berusaha tegar mendengar kabar tersebut.

"Sok tegar tapi nangis. Gak usah nangis," kata ibunya.

Baca Juga: Viral Angkot Sultan Lantai Keramik, Bayar Rp 4 Ribu Dapat Fasilitas Kursi Sofa hingga CCTV

Menariknya, sang bocah tetap menyangkal jika dirinya sedih. Hal itu membuat ibunya langsung menunjuk air mata anaknya yang sudah menetes.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI