Suara.com - Peneliti Utama Indonesia Politica Opinion (IPO) Catur Nugroho menilai peluang Partai Golkar menuju Pilpres 2024.
Catur Nugroho berpendapat, peluang Golkar menang dalam Pilpres 2024 akan tipis.
Apabila mengusung Airlangga Hartarto sebagai Capres 2024.
"Peluang Golkar jika mengusung Airlangga Hartarto jadi capres makin tipis," kata Catur, dikutip dari Wartaekonomi--jaringan Suara.com.
Catur menilai Airlangga Hartarto di mata publik kurang merakyat sehingga peluangnya makin kecil untuk menang Pilpres 2024.
"Latar belakang dari kalangan elite dari AH memberi efek keterpilihan publik kepadanya menjadi sulit," jelasnya.
Lebih lanjut, Catur mengatakan bahwa regenerasi pemimpin Golkar hanya moncer di tingkat daerah.
Hal tersebut berbanding terbalik ketika berkaca ke tingkat nasional.
Sebab menurutnya, figur kuat seperti Jusuf Kalla, Akbar Tanjung dan Aburizal Bakrie tak lagi berada di Golkar.
Baca Juga: Diklaim Berhasil, Bansos Kartu Prakerja Bakal Lanjut Di 2022
"Untuk lingkup daerah, Golkar memang berhasil dalam regenerasi pemimpin. Namun, dalam lingkup nasional, Golkar belum mampu mengangkat firgur kuat," tutur dia," pungkasnya.