Curhat Suami Kesal Punya Istri Kaya Tapi Minta Jatah Bulanan: Nyesel Nikahi Dia

Jum'at, 14 Januari 2022 | 18:46 WIB
Curhat Suami Kesal Punya Istri Kaya Tapi Minta Jatah Bulanan: Nyesel Nikahi Dia
Ilustrasi Suami Frustasi. (freepik.com/drobotdean)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Dia royal ke orang tua dan keponakan, bisa kasih orang tuanya Rp 5 juta per bulan. Udah punya penghasilan gede, tapi minta jatah ke saya," keluh sang suami.

Tak sampai di situ, sang suami juga curhat saat dirinya meminta dibelikan helm ke istri. Ia sangat kecewa kepada istrinya karena tidak membelikan helm seharga Rp 8 juta yang diinginkannya.

"Saya cuma minta dibelikan helm motor seharga Rp 8 juta, itu pun baru minta sekali, tapi gak mau dibeliin," bebernya.

Padahal, suami ini mengklaim itu pertama kalinya dia minta dibelikan barang oleh istrinya. Karena tidak dibelikan, ia pun merasa kecewa dan menyesal telah menikahi sang istri yang begitu pelit kepadanya.

"Nyesal saya nikah sama istri pelit ke suami. Gimana cara kasih tahu admin?" pungkas sang suami.

Curhatan suami tersebut sontak langsung dibanjiri beragam pendapat di kolom komentar. Banyak warganet yang membela sang istri dan justru menyinyiri sosok pria tersebut karena dinilai tidak tahu malu.

"Gue kalau punya suami kek elu, gue tukar tambah sama furniture. Udah kere gak tahu diri," hujat warganet.

"Mokondo, kewajiban suami itu nafkahin, bukan istri nafkahin lu bambang," celutuk warganet.

"Napa sih model-model laki kurang modal gini masih minus ajaran agama juga. Mau penghasilan istrinya 1 miliar sehari ya lu masi kudu nafkahin bambang," tegur warganet.

Baca Juga: Orang Lain Keluar Gedung Bawa Laptop, Pria Ini Justru Tenteng Benda Tak Terduga saat Gempa

"Nah, harta istri mah hukumnya milik istri. Nafkah sih hukumnya wajib. Jadi suami kok punya penyakit hati," tambah yang lain.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI