Suara.com - Tol merupakan jalan umum bebas hambatan yang berbayar. Tol menjadi jalan pilihan bagi pengguna kendaraan bermotor kecuali sepeda yang ingin sampai lokasi tujuan lebih cepat.
Fasilitas jalan tol sama seperti jalan umum lainnya yaitu terdapat SPBU dan rest area. Pada rest area biasanya ada rumah makan, minimarket, masjid, toilet, dan sebagainya.
Seorang pengguna jejaring media sosial TikTok @laurajuwitawawa12 membagikan penampakan sebuah rest area unik.
"Ada yang pernah ke sini enggak?" keterangan video seperti dikutip oleh Suara.com, Senin (07/02/2022).
Dalam rekaman video, wanita ini mengaku dibuat salah fokus dengan rest area di sebelah tempat dia mengisi bensin.
Ada sebuah dinding besar dari batu bata yang dibiarkan berdiri di rest area itu. Terdapat beberapa kerangka pintu berwarna putih pada dinding batu bata tersebut.
Wanita ini juga memperlihatkan bagian luar bangunan tua rest area. Dinding bangunan itu sama dengan dinding yang ada kerangka pintunya.
Salah satu sisi bangunan depan tampak sedikit sisa dinding yang dicat warna putih. Nama rest area unik ini sendiri yaitu Rest Area Heritage KM 260B Banjaratma.
Jika dilihat dari arsitekturnya, bangunan pada rest area itu dari bekas gedung lama. Wanita pengunggah video tersebut dibuat penasaran lokasi daerah Rest Area Heritage.
Baca Juga: Jendral Dudung Abdurachman Sebut Radikalisme Semakin Marak, Najwa Shihab Ditantang Petani
"Siapa yang tahu ini di daerah mana?" tanyanya.