Panglima Rusia Tewas Di Ukraina!

Bangun Santoso Suara.Com
Senin, 21 Maret 2022 | 06:00 WIB
Panglima Rusia Tewas Di Ukraina!
Potret Bendera Rusia dan Ukraina. (Allkpop)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Rusia juga menghantam pusat persiapan militer Ukraina, tempat para petempur asing bergabung dengan pasukan Kiev.

Invasi Rusia di Ukraina telah menewaskan ribuan orang dan mengusir lebih dari tiga juta orang. Ada kekhawatiran perang itu meluas menjadi konflik Rusia dan Amerika Serikat, dua negara nuklir terbesar di dunia.

Presiden Vladimir Putin mengatakan "operasi militer khusus" itu diperlukan karena AS memanfaatkan Ukraina untuk mengancam negaranya. Rusia harus melindungi warga berbahasa Rusia dari ancaman "genosida" Ukraina, kata Putin.

Ukraina mengatakan mereka bertempur demi keberadaan negara itu. Mereka juga menyebut tuduhan genosida Putin sebagai omong kosong.

Barat telah menjatuhkan beragam sanksi pada Rusia, yang dianggap Kremlin sebagai pernyataan perang ekonomi oleh AS dan sekutunya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI