Bak CV, Deretan Pernyataan Fans Kpop di Safa Space yang Jadi Gunjingan Warganet

Kamis, 19 Mei 2022 | 15:06 WIB
Bak CV, Deretan Pernyataan Fans Kpop di Safa Space yang Jadi Gunjingan Warganet
Safa jadi trending (Twitter)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Tak ada angin, tak ada hujan, oknum NCTZEN itu menyinggung bahwa dosennya adalah seorang kader partai Golongan Karya (Golkar).

Sontak, pernyataan fans itu akhirnya menjadi bahan gunjingan warganet yang menirukan kalimat pernyataannya dalam nada mengolok-ngolok melalui berbagai cuitan.

"Kamu meragukan dosen saya? Kamu lupa ya? Dosen saya ini kader Golkar. Kamu kalau meragukan dosen saya, ini saya kasih nomor telpon beliau. Silakan ngobrol sama beliau.," ujar fans tersebut

"Dosen saya nih kader Golkar, dah gak kuat lanjut," tulis reaksi seorang warganet.

3. Mengaku aktivis HAM berusia 29 tahun

Bak CV, oknum NCTZEN tersebut juga memberikan identitas diri berupa usia, yakni 29 tahun dan mengaku berprofesi sebagai aktivis HAM.

"Hati-hati dalam bermedia sosial ya, saya 29 tahun dan saya ini aktivis HAM,"  lanjut fans tersebut.

4. Singgung soal keanggotaan polisi 

Oknum NCTZEN tersebut menyoroti fakta bahwa Safa adalah anak dari anggota kepolisian. Sontak, ia juga membandingkan keluarganya yang juga anggota kepolisian dan memninta Safa untuk lebih berhati-hati bersosial media karena membawa nama baik anggota kepolisian.

Baca Juga: Kronologi Perseteruan Safa Space dengan Sesama Fans Kpop sampai Jadi Trending Topic Twitter

"Kamu enggak malu bawa nama-nama papah kamu yang polisi, papah kamu tugas di mana? Saya juga anak tentara, adik saya juga polisi," ujarnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI