Contoh Khutbah Jumat Singkat Bulan Muharram: Hikmah Hijrah

Kamis, 18 Agustus 2022 | 18:55 WIB
Contoh Khutbah Jumat Singkat Bulan Muharram: Hikmah Hijrah
Contoh Khutbah Jumat Singkat tentang Muharram (unsplash)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Peranan khutbah menjadi sangat penting, apalagi khutbah menjadi salah satu sarana untuk membimbing umat muslim menuju keridhaan Allah SWT. Berikut contoh khutbah Jumat singkat yang bisa menginspirasi.

Khutbah memiliki kedudukan yang agung dalam Islam, sehingga sepatutnya seorang khatib melaksanakan tugasnya dengan sebaik-baiknya. Di bawah ini adalah contoh khutbah Jumat singkat tentang Muharram yang bisa dijadikan sebagai referensi. 

Contoh Khutbah Jumat Singkat tentang Muharram: Hikmah Hijrah

Jamaah shalat Jumat yang dirahmati oleh Allah SWT, 

Bulan Muharram adalah satu di antara bulan-bulan yang mulia, yang diharamkan berperang di bulan ini. Ia dipandang sebagai bulan yang utama setelah bulan Ramadhan. Oleh karena itu, kita semua disunnahkan berpuasa terutama pada hari Asyura, yaitu menurut pendapat mayoritas ulama adalah tanggal 10 Muharram. Fadhilah bulan Muharram, di antaranya adalah ia dipilih oleh Allah SWT sebagai momen pengampunan umat Islam dari dosa dan kesalahan. 

Hijrahnya Rasulullah SAW dari Makkah ke Madinah yang terjadi pada tahun 622 M, bukanlah sekadar peristiwa dalam sejarah Islam, tetapi banyak petuah dan pelajaran berharga bagi kita, yang terpenting di antaranya adalah bahwa Nabi Muhammad SAW ketika keluar dari Makkah berhijrah menuju Madinah itu tidaklah dalam keadaan membenci penduduk Makkah, justru beliau cinta kepada penduduk Makkah.

Hijrah di sini bermakna luas, yaitu meninggalkan adat atau tradisi fanatisme kesukuan, dan menegaskan hijrah itu meninggalkan dari segala yang dilarang oleh Allah SWT dan yang di dalamnya membahayakan manusia.

Dapat diambil kesimpulan berkaitan dengan memuliakan bulan Muharram dan memperingati tahun baru Hijrah, bahwa  dalam memuliakan dan memperingati tahun baru Hijriah harus memperhatikan hikmah atau pelajaran yang berharga dari peristiwa hijrahnya Nabi SAW dan para sahabatnya, yang dapat disebutkan dalam tujuh poin penting berikut ini:

- Hijrah adalah perpindahan dari keadaan yang kurang mendukung dakwah kepada keadaan yang mendukung.

Baca Juga: 15 Amalan Bulan Muharram yang Mendatangkan Pahala Berlipat, Apa Saja?

- Hijrah adalah perjuangan untuk suatu tujuan yang mulia, karenanya memerlukan kesabaran dan juga pengorbanan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI