Puji Kekompakan Ganjar dan Gibran, Jhon Sitorus Sindir Edy Rahmayadi: Gubernur Merasa Tersaingi...

Kamis, 17 November 2022 | 17:05 WIB
Puji Kekompakan Ganjar dan Gibran, Jhon Sitorus Sindir Edy Rahmayadi: Gubernur Merasa Tersaingi...
Gibran Rakabuming Raka pamer makan bareng Ganjar Pranowo di warung. (Twitter/gibran_tweet)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sebelumnya, Gibran pamer kedekatannya dengan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat makan bersama di sebuah warung. Momen itu diunggah Gibran melalui akun jejaring media sosial Twitternya pada Rabu (16/11/2022).

Dalam cuitannya itu, putra sulung presiden Jokowi itu mengunggah foto duduk berhadapan dengan Ganjar.

Keduanya terlihat makan di sebuah warung sate kambing. Gibran terlihat memakai setelan batik berwarna biru tua, sedangkan Ganjar terlihat tersenyum memakai pakaian santai, kaos putih.

Menurut Gibran, makan di sebuah warung dengan Ganjar terasa lebih menyenangkan. Baik Gibran maupun Ganjar tampak memesan tongseng, nasi putih, dan teh.

"Memang lebih enak makan di warung sederhana seperti ini," tulisnya melalui akun @gibran_tweet dikutip Suara.com, Rabu (16/11/2022).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI