PSI Ceritamu Kini: Dulu Kompak Kritisi Anies, Sekarang Ditinggal Para Petinggi

Bangun Santoso Suara.Com
Senin, 12 Desember 2022 | 12:18 WIB
PSI Ceritamu Kini: Dulu Kompak Kritisi Anies, Sekarang Ditinggal Para Petinggi
Momen para petinggi PSI di Istana Kepresidenan saat masih dipimpin Grace Natalie sebagai Ketua Umum. (Suara.com/Ummi HS)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Namun demikian, ia mengaku sudah didekati oleh sejumlah partai politik. Dan ia bakal memutuskan bakal berlabuh ke partai mana dalam waktu dekat ini.

"Partai yang nawarin jujur sudah banyak ya, tapi saya enggak enak nyebut nama partai. Tapi saya masih fokus di pengunduran dari PSI dulu," ujar Michael kepada awak media beberapa waktu lalu.

Meski belum bisa dipastikan, jika merunut jejak politiknya, Michael sempat terekam kamera saat bersama Anies Baswedan. Momen itu terekam saat keduanya menghadiri acara Youth 20 atau Y20 yang diselenggarakan Michael pada Februari 2022. Kala itu, Anies menghadiri kegiatan tersebut selaku Gubernur DKI Jakarta.

Saat disinggung mengenai arah dukungan Michael pada kontestasi Pemilihan Presiden 2024, ia mengaku akan mendukung sosok yang memiliki tiket ke ajang Pilpres.

"Ya saya dukung capres yang punya tiket. Kalau sekarang kan belum pada punya tiket," ucap Michael.

Di sisi lain, Anies Baswedan saat ini adalah bakal calon presiden (bacapres) dari Partai NasDem. Demi mendapatkan perahu untuk beradu di Pilpres 2024, Anies digadang-gadang bakal didukung tiga partai koalisi yakni NasDem, PKS dan Demokrat.

Apakah Michael Victor Sianipar bakal mendukung Anies dan berlabuh ke salah satu partai pendukungnya? Patut ditunggu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI