Isra Miraj masuk dalam jadwal libur nasional yang termuat dalam SKB 3 Menteri yang disebutkan sebelumnya. Jatuh pada 18 Februari 2023, tepatnya hari Sabtu, hal ini berarti hari libur untuk anak sekolah dan pegawai yang masuk enam hari kerja.
Apakah tidak ada cuti bersama?
Cuti bersama sendiri di tahun 2023 ini terdapat sekitar enam kali. Pertama pada Senin, 23 Januari 2023 lalu dalam rangka Tahun Baru Imlek, kemudian Kamis, 23 Maret pada hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1945, Jumat 21 April, Senin 24 April, dan Rabu 26 April 2023 dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah, Jumat 2 Juni 2023 dalam rangka Hari Raya Waisak, dan Selasa, 26 Desember 2023 dalam rangka Hari Raya Natal.
Itu tadi sekilas informasi mengenai apakah Isra Miraj 2023 libur anak sekolah atau tidak, semoga berguna.
Kontributor : I Made Rendika Ardian