CEK FAKTA: Viral Video WNI Dideportasi Tembak Tiket Kereta Shinkansen

Rifan Aditya Suara.Com
Kamis, 25 Mei 2023 | 17:20 WIB
CEK FAKTA: Viral Video WNI Dideportasi Tembak Tiket Kereta Shinkansen
CEK FAKTA: Viral Video WNI Dideportasi Tembak Tiket Kereta Shinkansen (TikTok @e9_ash)

"Gua enggak tahu anak ini niatnya nembak atau apa, Wallahualam, yang jelas pas mereka masukin tike dasar, langsung gate Shinkansen tertutup. Langsung dengan sigap polisi cek tiket dan ternyata tidak sesuai dengan tiket yang dibayar," tutur Neo Japan.

Namun kasus itu tidak membuat para WNI tersebut dideportasi. Sebab kasus itu langsung selesai, karena mereka membayar denda yang dikenakan.

Neo Japan juga mengatakan bahwa pintu tiket kereta Shinkansen berbeda dengan kereta biasa. Shinkansen memiliki akses lebih ketat, sebab dilengkapi CCTV dan petugas polisi dimana-mana.

"Teman-teman jangan coba nembak Shinkansen, pasti itu langsung 100 persen ketahuan," ujar Neo Japan.

Untuk video viral yang beredar ternyata telah diunggah sekitar 6 tahun yang lalu. Seperti dalam akun YouTube Genn Shu dengan judul "AKSI Orang China Nembak Tiket Kereta Jepang."

"Video ini diambil di bulan Maret 2017. Di Ushida Station Maintetsu Line.
Bermula dari kecurigaan saya pd sekelompok WN China (bahasanya) yang sengaja menerobos Gate Station," begitu deskripsinya.

Video di YouTube Genn Shu ini serupa dengan video yang diunggah akun TikTok @e9_ash baru-baru ini. Artinya, ada yang menggunakan video tersebut dan diunggah ulang dengan narasi terkait kasus sekarang, "8 warga WNI dipulangkan ke Indonesia Karena tertangkap menembak tiket Shinkansen".

Kesimpulan

Video viral yang diunggah akun TikTok @e9_ash bernarasi "8 warga WNI dipulangkan ke Indonesia Karena tertangkap menembak tiket Shinkansen" termasuk dalam konten dengan informasi menyesatkan dan konteks yang salah atau misleading content.

Baca Juga: Bikin Malu! 8 WNI Diusir dari Jepang karena 'Nembak' Tiket Kereta, Lihat Videonya

Sumber:
https://www.tiktok.com/@e9_ash/video/7236143133325659397 
https://www.youtube.com/watch?v=csVZGW50b2w 
https://www.youtube.com/watch?v=2Jx6hoUfys4 
https://denpasar.suara.com/read/2023/05/24/105404/viral-video-8-warga-indonesia-tertangkap-menembak-tiket-shinkansen-di-jepang-netizen-soroti-hal-ini 

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI