Akhiar mengungkap keluarga sudah ikhlas ketika korban tidak terangkat atau terevakuasi. Pihaknya juga mengucapkan terima kasih ke keluarga yang terlibat.
Warga gelar ritual keselamatan
Nasim (53), tokoh adat Desa Pancurendang memimpin warga desa gelar ritual keselamatan agar kedelapan penambang bisa dievakuasi dengan selamat.
Ritual tersebut memerlukan 8 buah kelapa gading dan 8 ekor ikan emas sebagai tanda jumlah penambang yang masih tejebak.
Kemudian, Nasim juga menyiapkan unsur terpenting dalam ritual keselamatan tersebut yakni sepasang ayam walik.
Nasim juga mengatakan ritual ini membutuhkan ikan melem sebanyak 4 ekor. Ikan melem sendiri menjadi lambang tentang peristiwa itu, yakni kemelem atau artinya tenggelam.
Kontributor : Armand Ilham