Adapun Basuki berlaku usil ke sosok Menteri BUMN Erick Thohir yang berbaris di sampingnya. Basuki kala itu hendak memeriksa pakaian Erick dan mengangkat jasnya.
Erick yang tengah mengikuti upacara dengan khidmat tersebut tiba-tiba tak kuasa menahan tawa lantaran jadi korban keusilan Menteri PUPR.
Menteri Keuangan Sri Mulyani yang berdiri di dekat kedua menteri tersebut sontak juga tertawa melihat keusilan Basuki.
Sontak, istri Basuki menegur sang suami untuk tidak mengusili rekan kerjanya itu dan kembali mengikuti upacara dengan khidmat.
Jokowi pakai baju para raja

Momen unik lainnya datang dari baju adat yang dipakai oleh sang Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi) kala menjadi pembina dalam upacara tersebut.
Jokowi ternyata memakai baju yang umumnya dipakai oleh para raja-raja terdahulu. Adapun sang Presiden memakai baju adat Ageman Songkok Singkepan Ageng.
Baju tersebut umumnya dipakai oleh Raja Pakubuwono di Kasunanan Surakarta.
Kaesang menjuarai kostum terbaik
![Kaesang Pangarep dan istri, Erina Gudono menjadi pemenang kostum terbaik di acara peryaan Kemerdekaan RI ke-78 di Istana Negara, Kamis (17/8/2023). [Instagram]](https://media.arkadia.me/v2/articles/souparmand/SUCEXHMMXCh0RocNhb2tpNhDrTVH4dfr.png)
Tak mau kalah dengan sang ayah, putra bungsu Jokowi, Kaesang Pangarep memakai baju adat Kawasaran dari suku Minahasa.
Motif serta ornamen yang menghiasi baju adat Kaesang menghantarkannya ke juara 4 kostum terbaik di Upacara Bendera di Istana.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Baju Kawasaran, Pakaian Adat yang Bikin Kaesang-Erina Dapat Sepeda di HUT RI ke-78
Adapun Kaesang memenangkan satu unit sepeda sebagai apresiasi terhadap totalitasnya berkostum ria di upacara itu.