Dekat Dengan Jokowi, PDIP Minta Masyarakat Pantau Netralitas Heru Budi

Kamis, 02 November 2023 | 13:13 WIB
Dekat Dengan Jokowi, PDIP Minta Masyarakat Pantau Netralitas Heru Budi
Presiden Joko Widodo atau Jokowi didampingi Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono. [Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat PresidenTindakan]

Suara.com - Anggota Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta, Gilbert Simanjuntak, mengajak masayrakat untuk memantau netralitas dari Penjabat Gubernur DKI Heru Budi Hartono selama Pemilu 2024. Sebab, Heru merupakan salah satu sosok Aparatur Sipil Negara (ASN) yang dekat dengan Presiden Joko Widodo alias Jokowi.

Heru sampai saat ini masih menjabat sebagai Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres). Sedangkan putra Presiden Jokowi, Gibran Rakabumingraka maju sebagai Bakal Calon Wakil Presiden (Bacawapres) pasangan Prabowo Subianto.

"Para Pj kepala daerah, terutama Pj Gubernur DKI karena lebih dekat ke Presiden, lebih baik diwaspadai," ujar Gilbert kepada wartawan, Kamis (2/11/2023).

Tak hanya Heru, seruan ini juga disampaikan agar masyarakat turut mengawasi semua Penjabat kepala daerah lain dari tingkat bupati, wali kota, hingga gubernur.

"Rakyat sepatutnya betul-betul jadi penentu kemenangan dan berdaulat penuh. Ini akan terwujud bilamana rakyat ikut aktif mengawasi para Pj kepala daerah yang diangkat oleh Presiden yang anaknya ikut kontestasi dalam pasangan Capres-Cawapres," ucapnya.

Menurutnya, tidak ada jaminan 173 kepala daerah yang diangkat akan bersikap netral atau adil dalam Pemilu 2024 meski berstatus ASN.

"Adil itu harus dimulai dari pikiran, dari diri sendiri. Lebih terhormat jadi abdi rakyat daripada jadi sekedar penjaga keluarga tertentu," pungkasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI