Sosok Ustaz Muhyi, Korban Pengeroyokan Diduga Oknum Bank Keliling di Serang

Jum'at, 05 April 2024 | 10:23 WIB
Sosok Ustaz Muhyi, Korban Pengeroyokan Diduga Oknum Bank Keliling di Serang
Viral! Buntut Ustad Dikeroyok Pegawai Lintah Darat di Serang, Warga Sweeping Oknum Bank Keliling [Tangkap layar Twitter]

Suara.com - Aksi kekerasan terhadap salah satu tokoh agama di Pandeglang, Banten terjadi pada Senin (1/4/2024) lalu. Korban merupakan seorang ustaz bernama Muhyi. Ia dikeroyok oleh sejumlah oknum yang diduga dari sebuah bank keliling.

Peristiwa itu terjadi di Jalan Raya Serang, Banten, tepatnya di Desa SUkamanah, Kecamatan Baros, pada pukul 22.30 WIB. Aksi pengeroyokan itu terekam kamera ponsel dan menyebar dengan cepat di media sosial hingga menjadi viral.

Salah satu yang mengunggah video itu adalah akun instagram @andreli_48. Dalam video terlihat, pengeroyokan terjadi saat lalu lintas tengah padat.

Kronologi pengeroyokan

Di salah satu sisi jalan ada sejumlah pemotor yang diduga oknum bank keliling. Mereka tiba-tiba menyerang mobil yang ditumpangi Ustaz Muhyi.

Pengeroyokan itu terjadi dengan membabi buta. Bahkan adik Ustaz Muhyi yang mengendarai mobil itu turut menjadi sasaran serangan.

Tokoh agama itu sempat turun dari mobil dan mencoba mencari tahu alasan dari penyerangan itu. Namun nahas, ia malah menjadi sasaran utama pengeroyokan itu. Warga sekitar sempat berupaya untuk meredakan situasi. 

Kelompok yang diduga oknum bank keliling terus menyerang dengan agresif, hingga warga tak bisa menghentikannya.

Warga marah

Baca Juga: Ustaz Felix Siauw Bocorkan Tiga Orang yang Lebih Hebat dari Dukun, Siapa?

Begitu informasi mengenai aksi pengeroyokan itu tersebar luas, warga dan pendukung Ustaz Muhyi meradang. Mereka seakan tidak terima dengan pengeroyokan itu hingga suasana memanas dan terjadi aksi balasan. Warga lalu melakukan sweeping untuk mencari pelaku pengeroyokan, pada Kamis (4/4/2024).

Sosok Ustaz Muhyi

Setelah aksi pengeroyokan ini viral, tak sedikit yang penasaran dengan sosok Ustaz Muhyi yang menjadi korban. Namun tak banyak informasi yang bisa digali di dunia maya mengenai sosok ustaz yang berprofesi sebagai guru ngaji ini.

Sedikit informasi mengenai Ustaz Muhyi terdapat dalam sebuah video yang diunggah channel YouTube BANG KUMIS BERBAGI.

Dalam video itu disebutkan, nama lengkap korban adalah Ustaz Muhyi S.IP. Ia berasal dari Kecamatan Saketi, Pandeglang, Banten.

Di video itu ia juga sempat memberikan keterangan. Ustaz Muhyi mengatakan, pengeroyokan itu terjadi setelah ia menjenguk kerabatnya yang dirawat di rumah sakit.

"Saya tidak mengetahui ada masalah apa. Yang jelas, saya baru pulang dari RSUD Banten, di mana kondisi ayah saya sedang dalam perawatan," ujarnya dalam video.

Usai pengeroyokan itu, Polresta Serang Kota menangkan 5 orang yang diduga sebagai pelaku. Sementara dua orang lagi masih diburu polisi.

Kontributor : Damayanti Kahyangan

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI