Plt Bupati Nabire Ingatkan ASN Bijak Gunakan Media Sosial

Chandra Iswinarno Suara.Com
Selasa, 08 Oktober 2024 | 00:33 WIB
Plt Bupati Nabire Ingatkan ASN Bijak Gunakan Media Sosial
Pelaksana Tugas atau Plt Bupati kabupaten Nabire Ismail Djamaluddin. [Suara.com/Elias Douw]

Suara.com - Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Nabire, Ismail Djamaluddin, mengimbau seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Nabire untuk lebih bijak dalam menggunakan media sosial.

Hal ini disampaikan dalam apel pagi di halaman Kantor Bupati, Senin (7/10/2024).

Dalam arahannya, Ismail menekankan pentingnya penggunaan media sosial yang positif di era digital.

"Media sosial adalah alat komunikasi yang sangat efektif, tetapi kita harus berhati-hati dalam menggunakannya," ujarnya di Kantor Bupati Nabire, Jalan Merdeka No. 53, Karang Mulia, Distrik Nabire, Papua Tengah.

Plt Bupati Nabire juga mengajak ASN untuk memanfaatkan media sosial sebagai sarana menyebarkan informasi yang membangun dan bermanfaat.

“Mari kita gunakan media sosial untuk menyebarkan informasi positif dan menghindari penyebaran hoaks serta berita yang dapat memecah belah masyarakat, khususnya di Kabupaten Nabire, Papua Tengah,” tambah Ismail, yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Bupati Nabire.

Imbauan ini menjadi pengingat bagi ASN untuk memegang peran penting dalam menjaga keharmonisan di tengah masyarakat melalui perilaku yang bijaksana di media sosial.
 

Kontributor : Elias Douw

Baca Juga: Kapolres Nabire ajak media ciptakan suasana kondusif jelang Pilkada 2024

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI