Bahkan, Yasonna berseloroh menyebut bila perlu kantor DPD PDIP Sumut digadaikan untuk menutupi kekurangan dana saksi.
"Sekjen (Hasto Kristiyanto) mengatakan untuk menggalang dana saksi-saksi kita, bila perlu kita gadaikan itu kantor DPD (PDIP) Sumatera Utara," selorohnya.
Yasonna juga meminta agar PDIP Sumut memilih kader yang militan sebagai saksi di setiap TPS hingga perhitungan ke kabupaten.
"Karena kita memberikan perhatian khusus di Pilgub Sumut," katanya.
Yasonna mengaku ditugaskan untuk melihat langsung hasil Pilgub Sumut 2024.
"Saya sampai ditugaskan untuk melihat dan memantau proses Pilgub Sumut, untuk segera melaporkan ke dewan pimpinan pusat partai dan tim hukum di Jakarta," tuturnya.
Bukan persoalan menang atau kalah, Yasonna menegaskan perhatian lebih di Sumut ini dilakukan demi proses demokrasi.
"Kita mau bukan soal menang-kalahnya, kita mau proses demokrasi berjalan dengan baik," katanya.
Kontributor : M. Aribowo