CEK FAKTA: PLN Beri Voucher Token Gratis Rp250 Ribu untuk Daya 450-2.200 VA

Eko Faizin Suara.Com
Selasa, 01 April 2025 | 09:57 WIB
CEK FAKTA: PLN Beri Voucher Token Gratis Rp250 Ribu untuk Daya 450-2.200 VA
CEK FAKTA: PLN Beri Voucher Token Gratis Rp250 Ribu untuk Daya 450-2.200 VA. [Dok: PLN]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pada unggahan akun Facebook ini juga ditautkan dengan laman yang meminta pengguna mengisi data pribadi yang terhubung dengan akun media sosial Telegram.

Masyarakat diimbau untuk berhati-hati terhadap informasi termasuk promosi yang bukan resmi bersumber dari PLN sehingga terhindar dari upaya penipuan.

Informasi mengenai promosi dari PLN dapat diakses pada aplikasi PLN Mobile.

Unggahan Facebook dengan klaim tautan pendaftaran voucher listrik gratis PLN adalah konten tiruan (impostor content).

Diskon listrik 50 persen PLN telah berakhir

Sebelumnya, beredar narasi yang menyebut jika PLN kembali memberikan pemotongan tarif listrik sebesar 50 persen untuk periode Maret-April 2025.

Namun, kabar tersebut dibantah Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia beberapa waktu lalu.

Bahlil menegaskan, pemberian diskon sebesar 50 persen untuk tarif listrik pelanggan rumah tangga PLN dengan daya sampai dengan 2.200 VA tidak diperpanjang, dan hanya berlaku pada Januari hingga Februari saja.

Diskon hanya berlaku Januari-Februari

Baca Juga: CEK FAKTA: Shin Tae-yong Kembali Latih Timnas Indonesia, Geser Patrick Kluivert

Diketahui, PT PLN (Persero) memberikan pemotongan tarif listrik sebesar 50 persen kepada masyarakat yang memiliki 450 VA, 900 VA, 1.300 VA, dan 2.200 VA. Diskon tersebut berlaku selama dua bulan, yaitu Januari dan Februari 2025.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI