"Akamsi, sampai masuk ke kandang binatang sungkem nggak tuh?" tulis si perekam dalam video.
Dalam rekaman yang hanya berdurasi beberapa detik itu, tampak tidak ada petugas TSI Bogor yang menegur atau menghentikan aksi nekat para pengunjung tersebut. Padahal, di lokasi sudah terdapat papan peringatan yang dengan jelas melarang pengunjung untuk turun dari kendaraan.
Setelah video tersebut viral, pihak TSI Bogor pun memberikan klarifikasi. Senior VP Marketing TSI Group, Alexander Zulkarnain, menegaskan bahwa tindakan para pengunjung itu sangat membahayakan.