Suara.com - Presiden Partai Buruh Said Iqbal mengklaim jika 90 persen buruh Indonesia akan mendukung Presiden RI Prabowo Subianto. Menurutnya, buruh Indonesia akan berada di barisan Prabowo.
"Kami buruh percaya. Boleh saya klaim, 90% buruh Indonesia mendukung Pak Prabowo. Berada di barisan Pak Prabowo, dan akan berjuang bersama Pak Prabowo," kata Said usai acara May Day di Kawasan Monas, Jakarta Pusat, Kamis (1/5/2025).
Semua dukungan tersebut diberikan, kata Said, demi kesejahteraan buruh di Indonesia.
"Hingga kesejahteraan kaum buruh, negara kesejahteraan terwujud," ujarnya.
Lebih lanjut, ia mengatakan, jika Prabowo telah memberikan optimisme terhadap kesejahteraan buruh.
"Banyak sekali hari ini, Prabowo memberikan sebuah harapan, optimisme, dan perlindungan pada kaum buruh," pungkasnya.
Sebelumnya, Presiden RI Prabowo Subianto memberikan hadiah untuk kaum buruh saat hadiri acara perayaan Hari Buruh Internasional atau May Day di Kawasan Monas, Jakarta Pusat, Kamis (1/5/2025).
Hadiah yang dimaksud yakni Prabowo akan membentuk Dewan Kesejahteraan Buruh Nasional.
"Saudara-saudara sekalian, saya ingin memberi hadiah kepada kaum buruh pada hari ini, saya akan membentuk segera dewan kesejahteraan buruh nasional," kata Prabowo.
Baca Juga: Janji Prabowo di Depan Buruh Mau Hapus Outsourcing: Secepat-cepatnya
Nantinya, kata dia, Dewan tersebut akan diisi oleh tokoh-tokoh pimpinan buruh di Indonesia.