"Dengan adanya pengakuan terbaru bapak Kasmudjo bahwa beliau saat itu hanya sebagai asisten dosen, apakah @jokowi bisa disebut melakukan pembohongan publik pada tahun 2017 ketika dia memperkenalkan ke khalayak umum bahwa pak Kasmudjo sebagai dosen pembimbingnya?," kata akun itu.
Namun, sebagian netizen justru melihat hal ini sebagai pengalihan isu semata dan membela Presiden Jokowi.
Pengguna @oki**** menuliskan, "Kasmudjo bilang Jokowi masuk tahun 80 dan lulus tahun 85. Artinya apa, ya Jokowi pernah kuliah dan lulus dari UGM. Masak sih lu maksa orang harus percaya elu, dari pada percaya dosen dan kampus yg mengeluarkan ijazah?"