Puncak dari pembuktian ini datang dari kesaksian seorang rekan. Seorang peserta reuni bernama Bambang tiba-tiba angkat bicara, memberikan testimoni spesifik yang langsung memperkuat klaim Jokowi.
"Ke Kerinci paling atas, paling pertama kali sampai puncak Pak Jokowi juga. bareng-bareng kita," kata Bambang dari tengah kerumunan.
Kesaksian spontan itu menjadi momen kunci. Jokowi, dengan sedikit malu-malu namun tegas, mengonfirmasi pernyataan tersebut.
Baginya, ini bukan lagi soal ijazah di atas kertas, melainkan jejak langkah yang nyata di puncak tertinggi Sumatera.
"Saya enggak menyampaikan nanti dipikir sombong. Tapi benar dikatakan Pak Bambang, benar, waktu kerinci itu yang sampai ke atas pertama kali Jokowi. saksi ya," tutup Jokowi, yang disambut riuh tepuk tangan rekan-rekannya.