Dari Ancaman Laporan ke Permintaan Maaf, Ferry Irwandi Umumkan Kasusnya dengan TNI Berakhir Damai

Sabtu, 13 September 2025 | 20:06 WIB
Dari Ancaman Laporan ke Permintaan Maaf, Ferry Irwandi Umumkan Kasusnya dengan TNI Berakhir Damai
CEO Malaka Project Ferry Irwandi menyampaikan kasus perseteruannya dengan TNI telah berakhir damai via telepon. [Instagram]
Baca 10 detik
  • Influencer Ferry Irwandi dan Kapuspen TNI saling meminta maaf via telepon.
  • Kasus hukum yang menjerat Ferry Irwandi resmi ditutup dan tidak dilanjutkan.
  • Ferry mengajak publik kembali fokus pada nasib para demonstran yang hilang.

Suara.com - Sempat terancam dilaporkan ke polisi, CEO Malaka Project Ferry Irwandi mengumumkan telah berdamai dengan pihak TNI, yang diwakilkan Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Brigjen (Mar) Freddy Ardiansyah.

Ferry mengatakan telah saling meminta maaf, sekaligus menutup babak perseteruan hukum di antara mereka.

Hal tersebut disampaikannya melalui unggahan di akun media sosialnya.

Ia menjelaskan bahwa telah berkomunikasi langsung melalui telepon Freddy Ardiansyah dan dalam komunikasi tersebut, keduanya sepakat mengakui adanya kesalahpahaman.

"Beliau meminta maaf atas situasi yang terjadi kepada saya dan yang harus saya hadapi, begitu juga sebaliknya, saya juga sudah minta maaf atas situasi yang terjadi pada tubuh TNI saat ini," demikian tulis Ferry dikutip dari akun Instagram-nya, Sabtu (13/9/2025).

Fokus Kembali ke Perjuangan

Dengan adanya permintaan maaf bersama ini, Ferry memastikan bahwa tidak akan ada lagi proses hukum yang berjalan terhadap dirinya.

Ferry mengucapkan terima kasih atas dukungan masif yang ia terima dari publik.

"Jadi, kawan-kawan sudah tidak ada tindak lanjut hukum apapun ke depannya terhadap saya, saya terima kasih dukungan teman-teman semua,” ujar Ferry.

Baca Juga: Soal Ferry Irwandi, Komisi I DPR Beri Pesan ke TNI: Banyak Kasus Lain yang Lebih Urgent Ditindak

Lebih lanjut, ia langsung mengajak follwers-nya untuk mengalihkan kembali energi dan perhatian pada isu yang lebih besar, yakni nasib korban dalam rentetan aksi demonstrasi.

"Mari kita fokus ke tuntutan, kawan-kawan kita yang masih ditangkap dan teman-teman kita yang masih belum tahun nasibnya di mana," lanjutnya. 

Ia kemudian menutup unggahannya dengan slogan khasnya, "Saling jaga! Jaga warga!".

Kilas Balik Upaya Pelaporan

Sebelumnya, ketegangan memuncak ketika Komandan Satuan Siber TNI, Brigjen Juinta Omboh Sembiring, mendatangi Polda Metro Jaya pada Senin (8/9/2025). 

Ia mendatangi Polda Metro Jaya, untuk berkonsultasi dengan polisi soal dugaan pidana yang dilakukan oleh CEO Malaka Project, Ferry Irwandi.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI