Sambut 58 Persen Pemilih Muda, PDIP Canangkan Peta Jalan Regenerasi Kepemimpinan

Senin, 24 November 2025 | 18:05 WIB
Sambut 58 Persen Pemilih Muda, PDIP Canangkan Peta Jalan Regenerasi Kepemimpinan
Sekretaris Jenderal DPP PDIP, Hasto Kristiyanto, menegaskan komitmen partainya untuk mengusung politik moral yang membangun peradaban sebagai jawaban atas praktik pragmatisme politik yang sering mengedepankan politik uang. [Dok PDIP]
Baca 10 detik
  • Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengarahkan fokus partai pada regenerasi, adaptasi digital, dan ekonomi kerakyatan di Makassar (25/11/2025).
  • Partai membentuk Subkomisi Komunikasi Politik dan Cyber diisi kader muda untuk merespons dominasi pemilih generasi milenial.
  • PDIP Sulsel didorong mengutamakan politik etis berbasis nilai, menolak politik uang, serta memperkuat soliditas internal kepengurusan.

Ketua DPD PDIP Sulawesi Selatan Andi Ridwan Wittiri menekankan pentingnya soliditas internal sebagai modal menghadapi tantangan.

"PDI Perjuangan adalah partai ideologis, partai yang menjadikan Pancasila sebagai dasar ideologi, prinsip perjuangan, dan panduan dalam setiap langkahnya," ujar Wittiri.

Ia menegaskan bahwa tujuan utama Konferda adalah melahirkan struktur kepemimpinan yang solid, strategi partai yang terukur, dan program kerja yang menyentuh kebutuhan rakyat.

"Satu hal yang tidak boleh ditawar adalah soliditas—soliditas antara struktur partai, legislatif partai, dan eksekutif partai. Tidak boleh ada sekat, tidak boleh ada ego sektoral, tidak boleh ada kepentingan yang menggerogoti. Kita adalah satu barisan perjuangan dengan satu tekad: bekerja untuk rakyat," tegasnya.

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI