Viral Sopir Truk yang Diikat dan Dianiaya Warga, Begini Keterangan Sopir

Minggu, 03 November 2019 | 17:02 WIB
Viral Sopir Truk yang Diikat dan Dianiaya Warga, Begini Keterangan Sopir
Truk Tabrak Rumah di Tangerang. (Instagram/abouttng)

Suara.com - Sebelumnya, sempat viral sopir truk yang dianiaya warga Tangerang pasca truknya terguling dan menabrak rumah pada hari Jumat lalu (1/11/2019).

Pasca kecelakaan, sang sopir pun diikat oleh warga dan kemudian dianiaya. 

Tak terima, ia pun mendapatkan bantuan dari rekan yang seprofesi untuk menyiapkan pengacara.

Dalam sebuah video di media sosial Facebook yang diunggah oleh akun bernama Caca Lukisan Kayu, terlihat sang sopir yang sedang membeberkan kronologi dari kejadian tersebut.

Sang sopir truk menyatakan bahwa insiden tersebut terjadi karena aksi ngawur seorang pemotor.

Sopir tersebut dalam dilema lantaran pemotor tersebut secara sembrono mendahului sebuah mobil, membuatnya terpaksa banting setir.

"Saat itu, kami berpapasan dengan mobil dari lawan arah, lalu ada motor nyalip kenceng. Kita bingung, kita banting setir ke kiri." ujar sang sopir.

Sopir tersebut juga berujar bahwa ia dianiaya padahal ia terpaksa banting setir. Ia pun mengatakan bahwa truknya cuma menabrak pagar rumah dari salah seorang warga.

"Yang tertimpa kanopi dan pagar doang, di bawah kanopi ada mobil dua, rumahnya enggak terkena. Tapi pemilik rumah mengikat saya." imbuhnya.

Baca Juga: Salut, Aktor Gary Sinise Ajak Ribuan Anak Veteran Liburan ke Disneyland

Sang sopir menyebut bahwa pelaku yang mengikat dirinya adalah pemilik mobil di rumah tersebut.

"Pemilik mobil kemudian menganiaya saya, mengikat saya." ujarnya dalam video tersebut.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Mitos vs Fakta Sampah: Cara Cerdas Jadi Pahlawan Kebersihan Lingkungan
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI