Daihatsu Ayla BEV, Mobil Konsep Konversi Listrik di Panggung GIIAS 2022

Senin, 15 Agustus 2022 | 18:39 WIB
Daihatsu Ayla BEV, Mobil Konsep Konversi Listrik di Panggung GIIAS 2022
Mobil listrik konsep konversi, Daihatsu Ayla EV di GIIAS 2022 [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Untuk spesifikasi teknis, mobil konsep Ayla BEV menggunakan Electric Motor berdaya 60kW, serta Lithium-ion Battery 32kWh.

Pengunjung mengamati mobil listrik Daihatsu Ayla EV yang dipamerkan pada ajang pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Serpong, Tangerang, Banten, Sabtu (13/8/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]
Daihatsu Ayla EV  Concept Electric Vehicle [Suara.com/Alfian Winanto]

Struktur mobil, Daihatsu Ayla BEV dikembangkan para engineer lokal dengan melakukan pengembangan pada bagian dan part tertentu seperti drivetrain, battery, under body, dan suspension.

Lantas di segi desain, Daihatsu Ayla BEV memiliki karakter unik, tersimak dari parametric pattern di bagian bumper depan, warna satine silver pada warna bodi mobil, ditambah aksen electric yellow yang menjadi representasi dari kendaraan listrik.

Di bagian kaki-kaki, pelek 17 inchi Alloy Wheel menjadi aksen menarik.

Di kabin, kaca spion menggunakan layar digital pada sisi kanan-kiri dasbor, sebagai bagian penerapan teknologi terkini, serta mendukung aerodinamis pada kendaraan.

Sedangkan interior, terdapat panel speedometer TFT 7-inch, serta desain jok baru yang menambah nuansa kenyamanan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI