Geber Motor Listrik, Polytron Siapkan 37 Diler dan 60 Pusat Servis

Liberty Jemadu Suara.Com
Selasa, 09 Januari 2024 | 18:07 WIB
Geber Motor Listrik, Polytron Siapkan 37 Diler dan 60 Pusat Servis
Harga motor listrik Polytron Fox-S sekitar Rp 9 jutaan. [Polytron/Antara]

Suara.com - Polytron Indonesia serius membangun ekosistem sepeda motor listrik di Tanah Air. Tidak hanya meluncurkan motor-motor baru, merek yang lebih dikenal dengan alat elektronik ini sudah memiliki puluhan diler dan pusat servis Nusantara.


Direktur Komersial Polytron Tekno Wibowo di Jakarta, Senin (8/1/2023) mengatakan saat ini pihaknya sudah memiliki diler, stasiun pengisian datay dan pusat servis hingga fasilitas penyewaan baterai.


“Ke depannya, Polytron EV akan memaksimalkan layanan, saat ini jumlah outlet showroom Polytron EV sendiri telah berjumlah sebanyak 37 gerai di seluruh Indonesia,” kata Tekno.


Polytron melakukan hal tersebut untuk menumbuhkan ekosistem kendaraan berbasis baterai di Indonesia yang memang sedang digencarkan oleh pemerintah saat ini. 


Tidak hanya menyuburkan gerai-gerainya di Indonesia, Polytron Indonesia juga telah membangun puluhan pusat servis guna memberikan kemudahan para pengguna kendaraan elektrik Polytron di Indonesia.


Dengan total pusat servis mencapai 60 gerai di seluruh Nusantara, Polytron juga turut mengembangkan fast charging station yang akan tersebar di seluruh gerai pusat servis merek tersebut. 


Menurut dia, fast charging yang dikembangkan oleh Polytron mampu menghasilkan daya 2 kilometer untuk setiap satu menit pengisian daya.


“Untuk melengkapi ekosistem ini, kita akan pasang fast charging di setiap service center kita. Saya kira, ini belum banyak yang punya ya. Fast charging ini, dalam 10 menit bisa 20 kilometer dan ini sangat berguna sekali untuk pengguna kita,” ujar Tekno.


Polytron Indonesia juga baru saja meresmikan gerai terbaru mereka yang berlokasi di Erajaya Digital Complex PIK 2, Jakarta Utara. Di showroom terbaru itu, Polytron juga sekaligus meluncurkan motor listrik terbarunya yakni Polytron Fox-S.

Baca Juga: Felo FW-06, Motor Listrik Asal Cina yang Mengungguli Motor Listrik Lainnya

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI