Daftar Merek Baru Sampai Mobil Baru yang Lakukan Debut di GJAW 2024

Senin, 25 November 2024 | 20:25 WIB
Daftar Merek Baru Sampai Mobil Baru yang Lakukan Debut di GJAW 2024
Worry-Free Bersama Wuling EV di GJAW 2024. (Foto: Wuling)

Suara.com - Pameran otomotif akhir tahun Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 yang berlangsung di ICE, BSD, Tangerang diramaikan oleh merek pendatang baru dari China.

Di GJAW 2024 merek Zeekr dan Aletra yang menjadi bagian dari Geely Holding Group resmi memperkenalkan produk mobil listrik mereka di GJAW 2024.

Aletra L8 EV jadi mobil listrik penantang serius BYD M6 di Indonesia. [Dok Aletra]
Aletra L8 EV jadi mobil listrik penantang serius BYD M6 di Indonesia. [Dok Aletra]

Zeekr resmi meluncurkan 2 produk EV nya yakni dengan jenis X dan 009. Zeekr X Dibanderol dengan harga mulai dari Rp1,1 miliar hingga Rp1,3 miliar. Sementara, model 009 jenis MPV dibanderol seharga mulai dari Rp2,25 miliar hingga Rp 2,70 miliar.

Sementara Aletra resmi meluncurkan mobil dengan dua tipe, yang dibanderol mulai dari harga Rp415 juta untuk tipe L8 EV dan Rp445 juta untuk tipe L8S EV.

Mobil Listrik Zeekr 009 Siap Dibawa ke Indonesia. (Foto: Zeekr)
Mobil Listrik Zeekr 009 Siap Dibawa ke Indonesia. (Foto: Zeekr)

Di luar dua merek pendatang baru dari China tersebut, sejumlah agen pemegang merek juga turut memanfaatkan momen GJAW 2024 untuk menghadirkan produk baru.

Diketahui AION Indonesia memperkenalkan AION V yang sekaligus membuka pemesanan untuk produk barunya tersebut.

Selain itu ada juga Chery yang meluncurkan Chery J6 sebagai SUV Listrik yang bisa diajak untuk off-road.

Berikutnya yang cukup mencuri perhatian adalah Suzuki Jimny 5 Pintu. Berbeda dari varian yang sudah dipasarkan sebelumnya, Suzuki merilis Jimny 5 Pintu White Rhino Edition dengan balutan warna putih.

Suzuki Bawa Jimny 5 Pintu White Rhino Edition di GJAW 2024. (Foto: SUARA.com/Manuel Jeghesta)
Suzuki Bawa Jimny 5 Pintu White Rhino Edition di GJAW 2024. (Foto: SUARA.com/Manuel Jeghesta)

Terakhir ada Mitsubishi XForce yang mendapat tambahan fitur Diamond Sense (DS) untuk menunjang keselamatan.

Baca Juga: Varian Tercanggih Mitsubishi Xforce Diluncurkan di GJAW 2024

Namun sayang di GJAW 2024, Toyota, Daihatsu, Wuling, dan BYD absen untuk menghadirkan produk baru.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI