10 Motor Bekas Paling Bandel dan Perawatan Murah, Harga di Bawah Rp10 Juta

Cesar Uji Tawakal Suara.Com
Selasa, 22 Juli 2025 | 16:33 WIB
10 Motor Bekas Paling Bandel dan Perawatan Murah, Harga di Bawah Rp10 Juta
Ilustrasi motor bekas (OLX)

Suara.com - Kalau kamu sedang mencari motor bekas yang perawatannya mudah dan harganya terjangkau, kamu wajib simak 10 rekomendasi motor bekas paling bandel dan perawatannya murah dengan harga di bawah Rp10 juta berikut ini.

Budget terbatas bukan halangan, karena motor bekas di bawah Rp10 juta tetap memiliki performa andal dan biaya perawatan yang ringan.

Tak hanya tangguh, motor-motor ini juga ramah di kantong saat butuh servis dan penggantian komponen.

Inilah 10 motor bekas paling bandel dan murah perawatan di bawah Rp10 juta yang layak kamu pertimbangkan.

1. Honda Beat 2016

Honda Beat (OLX)

Honda Beat (OLX)

Honda Beat sudah dikenal sebagai motor matic yang ringan dan irit bahan bakar.

Seri 2016 dari Beat mengusung mesin 110 cc dengan sistem pendingin udara eSP (enhanced Smart Power), yang memberikan efisiensi maksimal dalam pemakaian bahan bakar.

Dengan ruang bagasi sebesar 11 liter dan tangki 4 liter, motor ini cukup praktis untuk menemani perjalanan sehari-hari.

Di pasaran motor bekas, motor ini dibanderol antara Rp7 juta sampai Rp10 juta, menyesuaikan kondisi dan tipe.

Baca Juga: Daftar Harga Motor Honda Vario Bekas Terbaru 2025 Mulai Rp6 Jutaan

2. Yamaha Mio M3 2016

Yamaha Mio M3 (Yamaha)

Yamaha Mio M3 (Yamaha)

Skuter matic unggulan Yamaha ini mengusung mesin 125 cc satu silinder serta dibekali fitur-fitur modern seperti Advance Key System (AKS) dan Stop & Start System (SSS).

Kedua fitur tersebut membuat Mio M3 semakin irit dan praktis untuk penggunaan sehari-hari.

Desain Mio M3 juga cukup stylish dan cocok digunakan oleh berbagai kalangan. Selain hemat BBM, motor ini juga ringan dan nyaman untuk dikendarai.

Di pasaran motor bekas, harga Yamaha Mio M3 2016 berada di kisaran Rp6,7 juta hingga Rp7,8 juta.

3. Honda Vario 125 2011

Honda Vario 125 (OLX)

Honda Vario 125 (OLX)

Motor ini dikenal memiliki bodi yang besar dan jok yang lebar namun tetap nyaman untuk dikendarai. Dengan mesin 125 cc dan teknologi ECM serta Idling Stop System (ISS), Vario 125 mampu memberikan efisiensi bahan bakar yang baik.

Meski sudah berusia lebih dari satu dekade, performanya tetap bisa diandalkan. Tak hanya itu, desainnya pun masih terlihat modern dan tidak ketinggalan zaman.

Harga bekas Vario 125 2011 berkisar antara Rp4,8 juta sampai Rp7,5 juta.

4. Yamaha X-Ride

Yamaha X-Ride (Yamaha)

Yamaha X-Ride (Yamaha)

X-Ride adalah pilihan tepat bagi kamu yang menyukai tampilan sporty dan berjiwa petualang.

Mengandalkan tampilan ala motor adventure, motor ini dibekali mesin 113,7 cc dengan konfigurasi 4-tak, 2 katup, SOHC, dan pendingin kipas.

Tenaga maksimal yang dihasilkan mencapai 10,4 tk/8500 rpm dan torsi 8,5 Nm/7000 rpm, membuatnya tangguh di berbagai medan. Ukurannya juga ramping, cocok untuk jalanan sempit atau tidak rata.

Yamaha X-Ride dalam kondisi bekas bisa kamu dapatkan dengan harga mulai dari Rp6,7 juta sampai Rp8 juta.

5. Honda Scoopy 2012

Honda Scoopy (Honda)

Honda Scoopy (Honda)

Dengan desain retro-modern, Honda Scoopy 2012 banyak digemari karena tampilannya yang stylish.

Dilengkapi mesin 110 cc dan fitur seperti brake lock, side stand switch, hingga panel instrumen digital dan lampu LED, Scoopy menawarkan keamanan sekaligus kenyamanan.

Fitur kunci magnetik juga menjadi nilai plus dalam hal keamanan. Scoopy menjadi pilihan menarik bagi kamu yang ingin tampil stylish tapi tetap hemat.

Harga motor ini berada di kisaran Rp5 juta hingga Rp8 juta tergantung kondisi unit.

6. Honda Revo X 2018

Honda Revo X (OLX)

Honda Revo X (OLX)

Honda Revo X 2018 memiliki mesin 110 cc dan didukung teknologi PGM-FI yang terkenal irit dan ramah lingkungan. Untuk kelas motor bebek, tampilannya terbilang cukup modern dan menarik.

Motor ini cocok untuk kamu yang membutuhkan kendaraan tangguh, baik untuk aktivitas harian maupun keperluan kerja di lapangan.

Efisiensi bahan bakar menjadi salah satu keunggulan utama yang membuat motor ini banyak diminati.

Di pasaran motor bekas, harga Honda Revo X 2018 berkisar antara Rp9 juta hingga Rp10 juta, tergantung kondisi unit.

7. Yamaha Vega Force 2014-2018

Yamaha Vega Force (Yamaha)

Yamaha Vega Force (Yamaha)

Yamaha Vega Force merupakan motor bebek yang masih layak pakai dengan performa yang mumpuni.

Mesin 114 cc-nya mampu menghasilkan tenaga hingga 8,6 tk/7000 rpm dan torsi 9,53 Nm/5500 rpm, cukup bertenaga untuk penggunaan sehari-hari.

Harga bekas motor ini berada di kisaran Rp4 juta sampai Rp9 juta tergantung tahun dan kondisi.

8. Honda Supra X 125 2014

Honda Supra X 125 (Honda)

Honda Supra X 125 (Honda)

Motor bebek legendaris dari Honda ini sudah dilengkapi teknologi PGM-FI yang membuatnya irit dan ramah lingkungan. Mesin 125 cc-nya mampu menghasilkan tenaga hingga 9,63 PS pada 7.500 rpm.

Selain desainnya yang tetap menarik, motor ini juga dikenal bandel dan awet digunakan di segala kondisi jalan.

Harga bekas Supra X 125 2014 saat ini berada di kisaran Rp6-9 juta, tergantung kondisi dan kelengkapannya.

9. Suzuki Satria Fu 2015

Suzuki Satria Fu (OLX)

Suzuki Satria Fu (OLX)

Suzuki Satria Fu 2015 menawarkan sensasi berkendara yang bertenaga.

Dengan mesin berkapasitas 147,3 cc, DOHC, berpendingin oli (SACS), serta 4-katup, motor ini mampu menghasilkan tenaga hingga 15,8 tk pada 9.500 rpm dan torsi 13,8 Nm pada 8.500 rpm.

Satria Fu tetap bisa diandalkan untuk penggunaan sehari-hari berkat performanya yang stabil dan mesin yang bandel.

Tampilannya yang sporty dan maskulin membuat motor ini masih tampak kekinian meski usianya tidak lagi muda.

Motor ini dijual di pasaran dengan harga bekas mulai dari Rp5,4 juta hingga Rp9,2 juta, tergantung kondisi unit dan wilayah.

10. Yamaha Vega R 2007

Yamaha Vega R (OLX)

Yamaha Vega R (OLX)

Ditenagai mesin 110 cc, 4-langkah, 1 silinder, Yamaha Vega R 2007 sangat cocok dijadikan motor andalan untuk aktivitas sehari-hari.

Salah satu daya tarik motor ini adalah kemudahannya dalam perawatan dan keawetan mesin. Spare part-nya masih banyak tersedia di pasaran dengan harga yang ramah di kantong.

Unit bekas Vega R 2007 bisa kamu temukan di pasaran mobil bekas dengan harga mulai dari Rp2,7 juta hingga Rp6 juta.

Itulah 10 motor bekas paling bandel dan murah perawatan dengan harga di bawah Rp10 juta. Semoga bermanfaat.

Kontributor : Dini Sukmaningtyas

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI