Cari Mobil Seken Keluarga Alternatif Toyota Calya? Cocok untuk Dewasa Muda, Ini 5 Opsinya

Cesar Uji Tawakal Suara.Com
Jum'at, 24 Oktober 2025 | 18:36 WIB
Cari Mobil Seken Keluarga Alternatif Toyota Calya? Cocok untuk Dewasa Muda, Ini 5 Opsinya
Datsun Cross test drive. [Suara.com/Manuel Jeghesta]

4. Wuling Confero

Wuling Confero (wuling.id)
Wuling Confero (wuling.id)

Mobil asal Tiongkok, Wuling juga tak mau kalah masuk dalam jajaran mobil keluarga pilihan. Seri Confero menonjol sebagai MPV entry-level yang menawarkan ruang kabin luas dan harga kompetitif.

Wuling memberi banyak fitur standar yang biasanya ada di kelas lebih mahal, misalnya ruang penumpang yang lapang dan opsi konfigurasi kursi yang memudahkan keluarga besar. Kisaran harga bekasnya termasuk yang paling terjangkau di kelasnya, dimulai sekitar Rp70 juta.

Harga ini terbilang sangat menguntungkan mengingat Wuling memiliki kabin yang luas, dan beragam fitur kenyamanan lainnya.

5. Datsun Cross

Datsun Cross test drive. [Suara.com/Manuel Jeghesta]
Datsun Cross test drive. [Suara.com/Manuel Jeghesta]

Cross bisa menjadi alternatif selanjutnya bagi yang mencari mobil dengan desain kompak. Kendaraan ini menawarkan ground clearance lebih tinggi dan kabin yang praktis.

Meskipun Datsun sudah angkat kaki dari Tanah Air, setidaknya Cross pernah menjadi opsi ekonomis dengan fitur keselamatan dasar yang sesuai untuk keluarga. Harga pasaran Datsun Cross berkisar Rp80 jutaan. Harga hemat untuk tipe mobil yang fungsional.

6. Isuzu Panther

Isuzu Panther. (OLX)
Isuzu Panther. (OLX)

Panther adalah legenda MPV yang dikenal awet dan tahan lama, populer di kalangan keluarga juga usaha kecil karena muat angkut banyak barang.

Isuzu Panther terkenal dengan daya tahan mesin dan torsi yang kuat sehingga bisa digunakan untuk angkutan berat sekaligus perjalanan jauh.

Varian Panther yang masih tersedia memiliki rentang harga yang berbeda menurut tipe. Namun, harga sekennya bisa sampai dibanderol Rp60 juta. Ketahanan tinggi dari mobil ini cocok untuk rute jauh dan angkutan banyak barang atau penumpang.

Kontributor : Nadia Lutfiana Mawarni

Baca Juga: Cari Mobil Keluarga Pertama? Intip Harga Toyota Calya Bekas, Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI