JETOUR Resmikan Showroom Baru di Bekasi, Perluas Jangkauan di Area Jabodetabek

Selasa, 04 November 2025 | 08:29 WIB
JETOUR Resmikan Showroom Baru di Bekasi, Perluas Jangkauan di Area Jabodetabek
Jetour Dashing. (Foto: Jetour)
Baca 10 detik
  • Showroom Baru JETOUR Mengusung Konsep 4S
  • JETOUR Hadirkan Program Khusus untuk Calon Konsumen
  • Harga JETOUR X70 Plus untuk Wilayah Jabodetabek

Suara.com - PT JETOUR Sales Indonesia melanjutkan komitmennya dengan meresmikan showroom terbaru yang mengusung konsep Sales, Service, Spare Parts dan Survey, di Kayuringin Jaya, Kota Bekasi, Jawa Barat. 

Showroom JETOUR Bekasi dirancang untuk menawarkan pengalaman yang komprehensif, mulai dari pembelian kendaraan hingga layanan purna jual untuk memastikan setiap konsumen mendapatkan standar layanan yang sama dengan JETOUR secara global. 

President Director PT JETOUR Sales Indonesia, Peter Zhang menyampaikan, pembukaan showroom ini menandai langkah penting dalam memperluas jaringan dan memperkuat hubungan dengan konsumen di area Bekasi.

Berlokasi strategis, showroom ini hadir untuk semakin dekat dengan konsumen dan memberikan kemudahan dalam mendapatkan pengalaman terbaik bersama JETOUR. 

"Dalam waktu dekat, konsumen juga dapat melakukan pre-booking JETOUR T2, model Boxy SUV kami yang mencerminkan filosofi Travel+ dan mendekatkan keluarga melalui kenyamanan serta petualangan," ujar Peter Zhang, Selasa (4 November 2025).

Showroom Baru JETOUR di Bekasi yang Mengusung Konsep 4S. (Foto: JETOUR)
Showroom Baru JETOUR di Bekasi yang Mengusung Konsep 4S. (Foto: JETOUR)

Showroom JETOUR Bekasi menampilkan jajaran Family Travel Series, yaitu JETOUR DASHING dan JETOUR X70 Plus dan juga memberikan kesempatan kepada pengunjung untuk merasakan langsung berkendara dengan mobil-mobil tersebut. 

Calon konsumen di Bekasi kini dapat memiliki dua model unggulan JETOUR, yaitu JETOUR DASHING, SUV bergaya sporty dengan desain modern dan fitur canggih yang ditawarkan dengan harga mulai dari Rp348,8 juta on the road Jabodetabek. 

Sementara itu, JETOUR X70 Plus, SUV 7-seater yang dirancang untuk keluarga, tersedia dengan harga mulai dari Rp359,8 juta on the road Jabodetabek. Kedua model ini telah mendapatkan sambutan positif di Indonesia berkat desain stylish, kabin luas, serta teknologi modern yang mendukung gaya hidup aktif dan penuh petualangan.

Setiap pembelian mobil JETOUR, konsumen akan mendapatkan tablet senilai Sepuluh Juta Rupiah (khusus tipe Journey), garansi mesin hingga 10 tahun atau 1.000.000 km, garansi kendaraan selama 6 tahun tanpa batasan kilometer serta gratis perawatan berkala hingga 3 tahun sebagai bentuk kepercayaan terhadap kualitas produknya.

Baca Juga: Jetour X70 Plus Punya Fitur Cerdas yang Bikin Nyaman, Ini Keunggulannya

Dengan hadirnya Family Travel Series, masyarakat Bekasi kini dapat merasakan perjalanan keluarga yang lebih nyaman dan bermakna, sejalan dengan semangat Travel+ dari JETOUR.

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI