Suara.com - Keluarga muda sering kali kesulitan memutuskan untuk membeli mobil baru atau bekas. Adapun secara perhitungan ekonomis, mobil bekas menjadi pilihan yang terbaik dengan harga yang paling irit.
Bahkan, ada beberapa unit yang dapat dibawa pulang dengan bermodalkan cukup Rp100 juta ke bawah.
Mobil bekas dengah rentang harga tersebut masih tetap bisa berjaya meskipun telah berpindah tangan. Performanya juga masih relevan jika dibandingkan dengan mobil lainnya di jalanan.
Berikut beberapa mobil 5 seater bekas yang cocok untuk keluarga muda.
Suzuki Ignis

Popularitas Suzuki Ignis kian meningkat di tengah para keluarga muda.
Suzuki Ignis diposisikan sebagai Urban SUV atau city car dengan sentuhan crossover yang menjadikannya pilihan menarik untuk keluarga kecil, maksimal 5 penumpang yang beraktivitas di perkotaan.
Ukurannya yang ringkas membuatnya sangat mudah untuk bermanuver di jalanan sempit dan mencari tempat parkir di area perkotaan yang padat.
- Mesin: 1.2L Bensin (K12M) 4 Silinder, 16 Katup
- Isi silinder: 1.197 cc
- Tenaga maksimum: 83 PS (sekitar 82 hp) @ 6.000 rpm
- Torsi maksimum: 113 Nm @ 4.200 rpm
- Transmisi: Manual (M/T) 5-Percepatan atau Auto Gear Shift (AGS) 5-Percepatan
- Ground clearance: 180 mm
- Dimensi: (PxLxT) ≈3.700 mm ×1.690 mm ×1.595 mm
- Kapasitas penumpang: 5 Kursi
- Fitur keselamatan: Dual Airbags, ABS (Anti-lock Braking System) & EBD (Electronic Brake-force Distribution)
Harga bekas: mulai Rp90 jutaan.
Suzuki Swift

Masih produksi Suzuki, ada Suzuki Swift dengan model hatchback yang dikenal lincah, irit, dan fun to drive.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Mobil Bekas Hatchback untuk Wanita Karier, Harga Mulai Rp60 Jutaan
Suzuki Swift, terutama generasi yang banyak beredar di Indonesia (2005-2017), memiliki daya tarik kuat sebagai mobil perkotaan yang stylish dan fungsional untuk keluarga kecil.
- Mesin: M15A 1.5L, 4 Silinder DOHC VVT
- Tenaga maksimum: 100 PS @ 6.000 rpm
- Torsi maksimum: 133 Nm @ 4.000 rpm
Harga bekas: Rp95 jutaan.
Toyota Yaris Cross

Yaris Cross dirancang untuk mengisi ketimpangan antara Low SUV dan Compact SUV dengan menawarkan beberapa keunggulan yang membuatnya cocok dipakai keluarga muda.
Meskipun menggunakan platform mobil kecil, tampilannya gagah dengan desain boxy yang menarik.
- Tipe mesin: 1.500 cc 2NR-VE 4 Silinder, Dual VVT-i
- Tenaga mesin: 106 PS @ 6.000 rpm
- Torsi mesin: 138 Nm @ 4.200 rpm
- Transmisi: 5-Speed M/T atau CVT
Harga bekas: Rp199 juta dalam kondisi tertentu.
Honda Jazz (Generasi Awal/GD3)

Honda Jazz memang tak dapat dipungkiri lebih populer di kalangan keluarga muda.