-
Daihatsu Xenia generasi awal menjadi pilihan MPV 7 penumpang harga terjangkau.
-
Model LCGC Daihatsu Ayla menawarkan efisiensi bensin tinggi untuk penggunaan perkotaan.
-
Daihatsu Taruna cocok untuk medan jalan bergelombang berkat ground clearance tinggi.
Suara.com - Mobil Daihatsu salah satu yang paling populer di pasar mobil bekas, terutama bagi orang yang menjadi mobil keluarga dan kendaraan harian.
Sebab dengan budget Rp 60 jutaan saja, seseorang bisa mendapatkan mobil Daihatsu bekas yang cocok dipakai jalan-jalan bersama keluarga.
Apalagi, mobil Daihatsu juga terkenal bandel, irit bensin, dan perawatannya mudah.
Berikut ini, 4 rekomendasi mobil Daihatsu bekas senilai Rp 60 juta ke bawah yang cocok untuk keluarga.
1. Daihatsu Xenia (Generasi 1, 2004-2008)
Daihatsu Xenia yang sering disebut sebagai mobil sejuta umat salah satu mobil Daihatsu yang masih banyak dicari di pasar mobil bekas.

Buat keluaran tahun 2004 sampai 2008, harganya sekarang sudah banyak yang di bawah Rp 60 juta.
Selain itu, mobil ini juga memiliki mesinnya 1.0L untuk Tipe Mi/Li yang irit banget dan kapasitasnya muat 7 orang.
Kelebihannya, mobil ini juga memiliki suku cadang yang melimpah hingga ke pelosok. Kalau ada kerusakan, bengkel manapun pasti bisa benerin.
Baca Juga: 6 Rekomendasi Mobil Bekas Rp 50 Jutaan, Pas Banget Buat Keluarga Kecil
2. Daihatsu Ayla (Tipe D/M, 2013-2014)
Bila Anda ingin mobil bekas yang tahunnya lebih muda, Anda bisa lirik Daihatsu Ayla keluaran awal.
Sebagai mobil LCGC, Ayla memang didesain buat efisiensi tinggi di perkotaan.
Selain harga bekasnya yang murah, mobil ini juga terkena irit bensin karena bisa tembus 20-25 km/liter dan bentuknya mungil sehingga lebih mudah untuk parkir di tempat sempit.
Saat ini, harga Ayla tipe D atau M biasanya dijual di kisaran Rp 50 - 60 jutaan tergantung kondisi.
3. Daihatsu Taruna (2000-2003)