- Pemilik gaji Rp5 juta bisa beli mobil dengan cicilan maksimal Rp1,5 juta.
- Pilihan unit meliputi Daihatsu Ayla, Sigra, hingga Toyota Agya bekas.
- Gunakan DP besar minimal 30 persen agar beban cicilan bulanan ringan.
Suara.com - Semua orang tentu ingin memiliki mobil pribadi, tetapi gaji yang terbatas setiap bulannya untuk segala kebutuhan sering kali jadi menghambat keinginan ini.
Khususnya Anda yang memiliki gaji Rp5 juta per bulan, perencanaan finansial yang matang dan pemilihan unit yang tepat maka keinginan Anda memiliki mobil pribadi bisa terwujud.
Kuncinya, Anda bisa memilih jenis mobil Low Cost Green Car (LCGC) atau mobil bekas berkualitas.
Agar kebutuhan keluarga tetap tidak terganggu, para ahli menyarankan Anda yang memiliki gaji Rp5 juta per bulan dan ingin memiliki mobil bisa ambil cicilan maksimal Rp1,5 juta hingga Rp1,7 juta per bulan.
Berikut ini, 5 rekomendasi mobil LCGC dengan cicilan minimalnya bisa dimulai dari Rp1 jutaan yang cocok untuk Anda dengan gaji Rp5 juta per bulan.
1. Daihatsu Ayla

Mobil city car ini menjadi salah satu pilihan paling realistis untuk Anda yang memiliki gaji Rp5 juta per bulan.
Dengan harga baru mulai dari Rp103 jutaan, Ayla dibekali mesin 998 cc yang sangat irit bahan bakar.
Meski murah, tampilannya tetap kece dengan projector headlamp dan LED.
Baca Juga: 7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Anak-Anak, Main di Luar Jadi Tenang
Di bagian interiornya, sudah ada 2 DIN Touchscreen Audio dan panel kontrol di setir.
Kelebihan lainnya, mobil ini memiliki ukuran mungil, mudah bermanuver di jalanan sempit, dan pajak tahunan relatif rendah.
2. Toyota Agya

Tak jauh beda dengan Ayla, Toyota Agya menawarkan branding yang kuat dan jaringan servis yang luas.
Harga OTR varian termurahnya berada di kisaran Rp150 juta.
Jika Anda memiliki tabungan lebih untuk DP besar, Anda bisa mengejar cicilan yang lebih ringan dengan gaji Rp5 juta per bulan.