Suara.com - Pertandingan olahraga di Indonesia sudah berjaya sejak dulu. Perjuangan para atlet untuk mengharumkan nama Indonesia lewat cabang-cabang olahraga perlu mendapatkan perhatian penuh.
Turnamen badminton lewat Indonesia Open 2023 diselenggarakan pada 13-18 Juni 2023 di Istora Senayan, Jakarta.
Antusiasme dan dukungan dari pebulu tangkis dan masyarakat Indonesia semakin meningkat seiring dengan prestasi-prestasi yang sudah diraih.
Antusiasme besar juga datang dari brand kosmetik lokal, Implora yang turut memberikan dukungan dalam turnamen dunia ini sebagai salah satu sponsor.
Dukungan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi terhadap semua pihak yang sudah terlibat dalam pertandingan badminton ini.
Sesuai dengan target pasarnya, yaitu anak-anak muda yang kreatif, percaya diri, dan mampu mengembangkan potensi, tentunya brand kosmetik lokal tersebut berharap mampu berkontribusi dalam prestasi anak-anak Bangsa.
Natasha selaku Brand Manager Implora menjelaskan tagline “Approved by Me” memiliki makna seseorang yang sudah setuju dan membuktikan kemampuan dalam diri.
Brand kosmetik lokalnya juga mendukung penuh atlet-atlet berbakat Indonesia, terutama pada cabang olahraga bulu tangkis ini. Harapannya berbagai cabang olahraga di Indonesia akan semakin maju dan menunjukkan prestasi di kancah internasional.