Akan tetapi, series ini diakhir dengan kisah yang menyedihkan. Rea memilih untuk melanjutkan sekolah di luar negeri. Hubungan mereka berdua pun berubah menjadi LDR (Long Distance Relationship).
Cerita berlanjut ke Season 2. Karakter-karakter pemain di My Nerd Girl Season 2 banyak yang berubah dan makin menarik ceritanya. Para penonton pun semakin penasaran bagaimana akhir dari kisah Rea dan Reyhan.
Proses syuting My Nerd Girl Season 2 mengambil di banyak lokasi, terutama gedung sekolah yang menjadi set utama tempat syuting series ini. Set gedung sekolah yang digunakan diambil dari tiga gedung sekolah yang berbeda-beda. Hal ini yang membuat menarik selama proses syuting.
Untuk memvisualisasikan satu sekolah, pengambilan sudut gambar juga dilakukan dengan berbeda-beda, yakni SMA Bibit Bangsa. Hal menarik ini dapat kalian tonton di tayangan Season 2.
“Reyhan yang pasti jadi softboy sih, yang pasti bakal banyak hal yang aku pelajarin lebih lanjut karena kan season satu udah ramai yang nonton jadi aku pengin melakukan yang terbaik di season dua ini," jelas Devano.
My Nerd Girl Season 1 terbilang sukses, karena mencapai satu juta penonton di hari pertama rilis. Pada season 1 tersebut Naura Ayu justru mengaku takut dengan banyaknya pujian. Ia tidak memiliki target untuk mengulang kesuksesan Season 2.
Ketakutannya akan pujian membuat Naura Ayu tetap berusaha untuk tampil sukses di season 2 kali ini. Ia tidak mau mengecewakan para penonton dan penggemarnya yang sudah menanti-nanti akan rilisnya My Nerd Girl Season 2.
Pada season 2 kali ini, para penonton akan kembali disuguhkan dengan berbagai mister-misteri baru yang bermunculan dalam lingkaran pertemanan mereka. Rea juga kembali mengungkap sebuah misteri yang tiba-tiba menghantui sekolah lamanya dan juga orang-orang di sekitarnya.
Baca Juga: 4 Aktris Muda yang Kerap Jadi Pemeran Pendukung, Bestie-nya Pemeran Utama