Bolehkah Berhubungan Intim di Bulan Ramadhan? Jangan Salah Waktu, Ini Hukumnya

Rabu, 13 Maret 2024 | 12:49 WIB
Bolehkah Berhubungan Intim di Bulan Ramadhan? Jangan Salah Waktu, Ini Hukumnya
Bolehkah Berhubungan Intim di Bulan Ramadhan? Jangan Salah Waktu, Ini Hukumnya (freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News


اُحِلَّ لَكُمْ لَيْلَةَ الصِّيَامِ الرَّفَثُ اِلٰى نِسَاۤىِٕكُمْ ۗ هُنَّ لِبَاسٌ لَّكُمْ وَاَنْتُمْ لِبَاسٌ لَّهُنَّ ۗ عَلِمَ اللّٰهُ اَنَّكُمْ كُنْتُمْ تَخْتَانُوْنَ اَنْفُسَكُمْ فَتَابَ عَلَيْكُمْ وَعَفَا عَنْكُمْ ۚ فَالْـٰٔنَ بَاشِرُوْهُنَّ وَابْتَغُوْا مَا كَتَبَ اللّٰهُ لَكُمْ ۗ

Artinya: "Dihalalkan bagimu pada malam puasa bercampur dengan istrimu. Mereka adalah pakaian bagimu dan kamu adalah pakaian bagi mereka. Allah mengetahui bahwa kamu tidak dapat menahan dirimu sendiri, tetapi Dia menerima tobatmu dan memaafkanmu. Maka, sekarang campurilah mereka dan carilah apa yang telah ditetapkan Allah bagimu."

Tips pasutri berhubungan intim saat ramadhan

Bagi pasangan suami istri yang ingin tetap berhubungan intim saat ramadhan, sebaiknya memperhatikan hal-hal sebagai berikut.

1. Diperbolehkan melakukan hubungan intim di waktu malam hari. Sesuai yang dijelaskan di dalam dalil hubungan intim selama bulan puasa, bahwa diperbolehkan melakukan hubungan intim di waktu antara maghrib sampai subuh.

2. Dilakukan setelah pencernaan selesai makan. Itu artinya setelah berbuka puasa, suhu tubuh pasangan dalam kondisi belum stabil, sehingga perlu dipastikan dalam keadaan stabil terlebih dulu. 

3. Atur jadwal melakukan hubungan intim saat puasa ramadhan. Disarankan untuk tidak melakukannya setiap hari, karena itu bisa merusak tubuh. 

4. Istirahat yang cukup. Tidak boleh terburu-buru melakukan hubungan intim, pulihkan tenaga terlebih dahulu, seimbangkan asupan makanan bergizi agar tubuh tetap sehat dan fit.

5. Lakukan setelah berbuka, terbaik adalah setelah shalat tarawih dan sebelum sahur. Pastikan untuk mendapatkan waktu mandi besar sebelum makan sahur, sehingga bisa menjalankan puasa secara sah karena sudah sempat mensucikan diri kembali setelah berhubungan intim.

Baca Juga: Apakah Nangis Membatalkan Puasa? Ini Penjelasan Para Ulama

Demikian itu paparan jawaban bolehkah berhubungan intim di bulan ramadhan. Semoga bermanfaat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI