Kuasai Hari Kedua Tes Pramusim, Vinales: Perjalanan Masih Panjang

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Senin, 29 Januari 2018 | 22:10 WIB
Kuasai Hari Kedua Tes Pramusim, Vinales: Perjalanan Masih Panjang
Pebalap Movistar Yamaha, Maverick Vinales, saat menjalani hari kedua tes pramusim MotoGP di Sirkuit Sepang, Malaysia, Senin (29/1/2018). [AFP/Mohd Rasfan]

Suara.com - Maverick Vinales tidak ingin cepat puas dengan prestasinya yang berhasil menguasai hari kedua tes pramusim MotoGP di Sirkuit Sepang, Malaysia, Senin (29/1/2018).

Menurutnya, masih banyak perbaikan yang harus dilakukannya terhadap motor YZR-M1 2018 yang jadi andalan timnya Movistar Yamaha pada musim ini.

"Hari kedua berjalan dengan sangat baik. Saya merasa sangat nyaman dengan motor. Kami bekerja khususnya pada elektronik, tapi masih banyak yang harus kami perbaiki," kata Vinales, dikutip dari laman resmi Movistar Yamaha.

"Perjalanan masih panjang untuk menemukan setting-an elektronik yang tepat. Tapi, saya senang dengan pencapaian yang kami buat hari ini," tambahnya.

Pada tes hari terakhir, Selasa (30/1/2018) besok, Vinales sangat berharap cuaca panas, seperti yang terjadi pada hari ini.

Hal ini demi menyelesaikan permasalahan motor Yamaha yang kurang impresif bila lomba dalam cuaca panas pada tahun lalu.

"Kami mencoba bekerja saat kondisi panas, khususnya pada tengah hari. Dan kami akan melakukan strategi yang sama besok," tutur Vinales.

"Kami berusaha berkembang pesat saat kondisi panas, untuk menyelesaikan permasalahan yang kami miliki tahun lalu."

"Saya berpikir hari ini berjalan positif dan siap untuk bekerja lagi besok," pungkasnya.

Baca Juga: Duo Yamaha Dominasi Hari Kedua Tes Pramusim di Sepang

Maverick Vinales menempatkan namanya sebagai yang tercepat pada hari kedua tes pramusim di Sepang dengan catatan waktu 1 menit 59,355 detik, dari 68 lap yang dijalani.

Posisi kedua ditempati rekan setimnya, Valentino Rossi, yang hanya terpaut 0,035 detik. Disusul kemudian oleh Cal Crutchlow (LCR Honda) yang 0,088 lebih lambat dari Vinales.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI