![Bongkar celengan dalam jeriken, jumlahnya wow banget. [TikTok]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/10/12/25268-bongkar-celengan-dalam-jeriken.jpg)
Tak hanya itu, ia juga memberitahu mengenai pekerjaan sehari-hari yang ia lakukan hingga bisa mengumpulkan uang sebanyak itu dalam waktu tiga bulan.
Pemilik akun rupanya berjualan aneka es untuk anak-anak Sekolah Dasar (SD) dan setiap hari membawa sepeda motornya ke lingkungan sekolah.
Video yang telah dilihat sebanyak lebih dari 5,7 juta penayangan dan disukai sebanyak lebih dari 201.700 kali oleh sesama pengguna TikTok itu pun menuai beragam komentar.
"Mantap, jadi pengen nabung tapi kalau denger abang bakso lewat auto bobol lagi tuh celengan," tulis akun @nurswastiny.
"Orang-orang kok bisa yaa nyelengin sampai segini banyak. Apa kabar gua baru nyelengin dapet gocap langsung diambil lagi hahaha," tambah @desytri8.
"Wow 3 bulan dapat 18 juta keren banget," komentar @wigultok.
![Bongkar celengan dalam jeriken, jumlahnya wow banget. [TikTok]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/10/12/15216-bongkar-celengan-dalam-jeriken.jpg)
"Mantap nabung sederhana tapi dapetnya luar biasa. Patut dicontoh, salut," ungkap @yanti9104.