Executive Talk: Daftar Haji Kayak Beli Kopi? Ini Cara Bank Danamon Bantu Anak Muda Berangkat Haji

Rully Fauzi Suara.Com
Jum'at, 07 November 2025 | 15:15 WIB
Syariah Funding Business Head PT Bank Danamon Indonesia Tbk, Merci Santi Adriani. [dok. Suara.com]

Suara.com - Indonesia punya lebih dari 200 juta penduduk muslim, tapi masih banyak anak muda yang belum merencanakan ibadah haji karena dianggap mahal atau ribet. Padahal, dengan antrian haji mencapai 20-40 tahun, justru yang muda harus bergerak lebih dulu!

Di episode Executive Talk kali ini, Syariah Funding Business Head PT Bank Danamon Indonesia Tbk Merci Santi Adriani menjelaskan: Bank Danamon juga punya Tabungan Rencana Haji yang bisa dimulai dari Rp 200 ribu per bulan, lebih murah dari kebiasaan ngopi harian!

Selain itu, tersedia juga produk keuangan yang bukan cuma bantu kamu menabung, tapi juga ngasih proteksi jiwa selama masa tunggu, jadi kamu dan keluarga tetap tenang.

Yang menarik, tren pendaftar haji dari kalangan anak muda terus melonjak, bahkan sampai 42 persen dalam dua tahun terakhir.

Artinya, makin banyak generasi muda yang sadar pentingnya merencanakan ibadah sejak dini.

Lagipula, umur nggak ada yang tahu, kalau kamu udah daftar, tabungan hajimu bisa diwariskan ke keluarga kalau terjadi apa-apa.

Cocok buat yang mau mulai hijrah finansial, nabung ibadah dari sekarang, dan gak mau ketinggalan kuota haji di masa depan

Tim Produksi: Ria/Jasmine/Reihan/Gita/Andra/Kelly/Muthi/Adit/Ramadhani/Khosyi/Arsyad

Baca Juga: Executive Talk: Bisnis Bengkel Pesawat Tanah Air Cuan, Engineer Lokal jadi Primadona Global

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI