Tingkatkan Penerimaan Negara, Kamrussamad Minta Bea Cukai Diapresiasi

Iwan Supriyatna Suara.Com
Jum'at, 18 September 2020 | 13:40 WIB
Tingkatkan Penerimaan Negara, Kamrussamad Minta Bea Cukai Diapresiasi
Bea Cukai yang telah mengungkap 177 kasus selama tahun 2020.

Suara.com - Anggota Komisi XI DPR RI dari Fraksi Gerindra Kamrussamad mengapresiasi tindakan tegas Bea Cukai yang telah mengungkap 177 kasus selama tahun 2020. Pengungkapan kasus tersebut meningkat jika dibandingkan tahun 2019.

"Petugas Bea Cukai yang berada di lapangan selama masa Covid harus diberikan penghargaan karena kerja melebihi panggilan tugas dengan segala resiko," kata Kamrussamad, Jumat (18/9/2020).

Kamrussamad mendorong agar Bea Cukai terus berupaya meningkatkan penerimaan negara melalui bea masuk dan bea keluar.

"Perlu dukungan ekosistem petugas TNI Polri, petugas karantina di lingkungan Bandara Soetta agar sinergi ke depan semakin baik," ucapnya.

Dalam kesempatan ini, Finari Manan selaku Kepala KPU Bea dan Cukai Tipe C Soekarno-Hatta menyampaikan, bahwa dalam upaya pemberantasan narkotika ini bukan hanya merupakan tugas aparat hukum seperti petugas bea cukai yang siaga bekerja selama 24 jam penuh, melainkan juga dibutuhkan peran aktif masyarakat dalam membendung peredaran narkotika dan melindungi generasi penerus bangsa dari penyalahgunaan narkotika itu sendiri.

"Tidak hanya tegas dalam pencegahan barang terlarang, Bea Cukai juga berperan aktif dalam upaya mendukung peningkatan ekonomi nasional, sehingga dalam hal ini, berbagai upaya penyelundupan yang sangat merugikan negara tidak pandang bulu untuk ditindak," pungkasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI