Bisnis Top Up Games Xcashshop Makin Menjanjikan di Masa Pandemi

Iwan Supriyatna Suara.Com
Sabtu, 26 Juni 2021 | 08:20 WIB
Bisnis Top Up Games Xcashshop Makin Menjanjikan di Masa Pandemi
Ilustrasi game dimainkan dalam sebuah telepon seluler pintar (Shutterstock).

Suara.com - Popularitas games makin moncer seiring banyaknya para gamers bertalenta. Tak hanya games yang gratis, games berbayar juga banyak diminati milenial saat ini. Tak ayal, layanan top up games pun dicari para gamers di masa pandemi ini.

Salah satu pelaku usaha layanan ini adalah Xcashshop, sebagai brand top up games yang belakangan mulai dikenal di kalangan para gamers.

Founder Xcashshop, Muhammad Rifqy Abdillah mengatakan, sejak beberapa tahun terakhir dunia games makin ramai. Hal tersebut berimbas pada makin dibutuhkannya layanan top up.

"Pada September 2020, akhirnya saya membuka CV Xcashshop untuk memberikan kemudahan bagi para gamers. Untuk pemasarannya saya fokuskan melalui website xcashshop," kata Rifqy dalam keterangannya, Sabtu (26/6/2021).

Dirinya berkomitmen untuk memberikan layanan top up games yang aman, murah, dan terpercaya. Diakui pria kelahiran Surabaya ini, layanannya menjadi yang termurah sehingga setiap bulannya dia mampu menjual lebih dari 30 ribu orderan.

"Sebagai bentuk penghargaan bagi pelanggan, dari transaksi hasil penjualan tersebut, saya buatkan event dan promo lain untuk mereka," ucapnya.

Ke depan, dirinya optimis perkembangan bisnisnya akan semakin baik, seiring dengan terus menjamurnya para penyuka games di Tanah Air.

"Semoga Xcashshop menjadi layanan top up games terbesar dan termurah di Indonesia," pungkasnya.

Baca Juga: Cara Mendapatkan Diamond Free Fire Secara Gratis

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI