Kemenhub Serahkan Sertifikat BST dan Jaket Keselamatan ke Ratusan Pelaut

Iwan Supriyatna Suara.Com
Jum'at, 24 Desember 2021 | 06:06 WIB
Kemenhub Serahkan Sertifikat BST dan Jaket Keselamatan ke Ratusan Pelaut
Kemenhub Serahkan Sertifikat BST dan Jaket Keselamatan ke Ratusan Pelaut.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pada kesempatan ini, selain penyerahan sertifikat juga dilaksanakan pembagian alat keselamatan kapal berupa jaket pelampung keselamatan (life jacket) secara gratis guna mendukung keselamatan di laut.

“Life jacket ini merupakan persembahan dari instansi maritim Panjang sebagai bentuk Corporate Social Responsibility (CSR) dari instansi maritim Panjang untuk masyarakat Provinsi Lampung” kata Hendri.

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kota Bandar Lampung, Erwin yang hadir menyaksikan kegiatan ini menyambut baik dengan dilaksanakannya DPM ini.

"Atas nama Pemerintah Kota Bandar Lampung kami ucapan terima kasih kepada KSOP Kelas l Panjang atas terselenggaranya pelatihan BST KLM serta Kecakapan berlayar sejauh 30 Mil (SKK 30 Mil). Begitu juga kami mengucapkan selamat kepada seluruh peserta yang telah berhasil mengikuti kegiatan ini dengan baik sehingga mendapatkan sertifikat." kata Erwin.

"Saya berharap sertifikat ini dapat bermanfaat bagi para nelayan dalam rangka meningkatkan taraf hidup serta keselamatan kerja saat dalam pelayaran. Saya juga berharap agar kegiatan ini dapat terus berlangsung karena ini saya nilai sangat baik" kata Erwin.

Sementara itu General Manager PT Pelindo (Persero) Regional 2 Cabang Panjang yang diwakili oleh Pujo Putranto selaku perwakilan dari instansi maritim juga sangat mendukung dengan kegiatan yang diselenggarakan oleh KSOP Kelas l Panjang ini.

"Jika nanti akan diadakan kembali maka kami siap untuk mendukung kegiatan ini, dimana dari sertifikat yang telah mereka terima akan bermanfaat sekali untuk kegiatan mereka sebagai nelayan ataupun mereka akan mencari pekerjaan di perusahaan swasta yang berkecimpung di kemaritiman" ujar Pujo.

Sebagai informasi bahwa dalam rangka menghormati dan memperingati hari ibu yang diperingati setiap tanggal 22 Desember, Sertifikat dan Life Jacket secara simbolis juga diberikan kepada perwakilan peserta wanita sebagai bentuk penghormatan kepada para ibu.

Ditjen Perhubungan Laut melalui KSOP Kelas I Panjang sangat mendukung dan bangga bahwa emansipasi wanita dalam dunia kepelautan sangat tinggi dan semoga para kartini dan para srikandi ini akan menjadi pelaut yang hebat dan tentunya mendukung terciptanya keselamatan pelayaran di Indonesia.

Baca Juga: Nataru 2021, Plt Dirjen Hubla Pantau Langsung Pergerakan Angkutan Laut di Jayapura

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI