Ragam Jurus Meraup Cuan di 2022, Dari yang Aman Hingga Paling Agresif

Iwan Supriyatna Suara.Com
Rabu, 16 Februari 2022 | 08:17 WIB
Ragam Jurus Meraup Cuan di 2022, Dari yang Aman Hingga Paling Agresif
Ilustrasi uang. (pixabay.com/EmAji)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tahun telah berganti, namun pandemic COVID-19 tak kunjung pergi. Pun demikian, kehidupan harus terus berlanjut, bisnis harus terus berputar, persiapan demi masa depan yang lebih baik tak boleh ditunda.

Karena itu empat perusahaan ternama yakni Triv.co.id, EMTrade, Sucor Sekuritas, dan LakuEmas menggelar Webinar Market Insight 2022, The Next Market Mover 2022.

Beragam pilihan hingga tren investasi ke depan hingga prediksi arah pasar turut dikupas dalam webinar yang berdurasi kurang lebih 2 jam tersebut. Pada kesempatan pertama pendiri dan CEO EMTrade Ellen May memaparkan ragam investasi saham.

Tak ketinggalan dirinya memaparkan strategi investasi yang berbeda untuk berbagai profil investor.

“Pertama dan yang terpenting kenali karakter diri sendiri, apakah kita tipe investor konservatif, moderat atau agresif. Sehingga kita bisa memilih beragam jenis investasi saham yang berisiko rendah, menengah hingga tinggi,” ujar Ellen ditulis Rabu (16/2/2022).

Ellen pun memaparkan ragam investasi untuk setiap karakter investor.

“Adapun untuk investor yang konservatif memilih investasi saham dengan risiko rendah, bisa memilih saham-saham perusahaan yang berkapitalisasi besar untuk jangka panjang. Untuk profil moderat yang lebih berani risiko bisa pilih saham-saham second liner, cari multibagger stocks atau trading. Nah, untuk yang lebih berani lagi mengambil risiko bisa coba trading asset kripto,” urai Ellen.

Agar investor pemula lebih baik dan bijak dalam berinvestasi, Ellen memaparkan, Emtrade menyediakan aplikasi edukasi saham, sinyal trading serta advisory.

“Kita sediakan how to-nya mengapa beli saham ini dan jual saham itu, jadi panduannya jelas,” papar Ellen.

Baca Juga: Usung RSK Blockchain dan Desentralisasi Finansial di Fintech Asia Summit 2022, Ini Harapan IOV Labs

Selanjutnya Gabriel Rey sebagai CEO Triv.co.id platform perdagangan Bitcoin yang terdaftar dan diawasi BAPPEBTI serta kini memiliki 1,57 juta pengguna di Indonesia itu memaparkan ragam karakter investasi di aset kripto.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI