5 Tips Maksimalkan Dapur Apartemen Mewah

Iman Firmansyah Suara.Com
Kamis, 31 Agustus 2023 | 06:05 WIB
5 Tips Maksimalkan Dapur Apartemen Mewah
Ilustrasi Apartemen. (Dok: Pexels)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Hanya saja kamu harus memastikan bahwa pemilihan jenis rak dan materialnya sudah tepat. Selain itu kamu juga harus rajin membersihkan rak tersebut dan mengatur barang-barang di rak agar tetap terlihat estetik. 

Optimalkan Kabinet Bawah
Selanjutnya kamu bisa mengoptimalkan kabinet bawah karena bagian bawah ini bisa dibuat tertutup. Tidak seperti bagian atas yang sebaiknya dibiarkan terbuka untuk memberi kesan lapang. 

Jika kamu mempunyai banyak barang atau peralatan memasak, maka sebaiknya kamu menggunakan desain kabinet bawah dengan kapasitas yang besar. Optimalkan ruang penyimpanan di bagian ini dengan sebaik-baiknya. 

Dalam hal ini ada beberapa poin yang harus kamu perhatikan. Pertama adalah kualitas dari bahan kabinet lalu desain yang digunakan. Meskipun memakai kabinet tertutup, sebisa mungkin kamu tetap harus membuatnya terlihat estetik.

Cobalah untuk bekerja sama dengan vendor kitchen set yang bisa membuat kabinet dengan kapasitas optimal di ruang terbatas. Kamu bisa memanfaatkan pinjaman bunga rendah jika memang budgetnya cukup besar. 

Gunakan Floating Table
Salah satu cara efektif untuk mengoptimalkan ruangan mungil adalah dengan menghindari perabot yang terlalu besar dan tertutup. Jika kamu membutuhkan meja di dalam dapur maka pakailah floating table. 

Floating table merupakan jenis meja yang dibuat menempel di satu sisi dan bagian bawahnya dibiarkan terbuka begitu saja. Jenis meja ini bisa memberi kesan lebih lapang dan terlihat sangat estetik. 

Pastikan material yang digunakan berkualitas sehingga floating table bisa terpasang dengan kuat dan awet. Selain itu, kamu juga harus berusaha mengatur meja sebaik mungkin agar terlihat selalu rapi dan estetik.  

Pasang Kitchen Island
Apakah mungkin menggunakan kitchen island di dapur apartemen yang mungil? Justru kamu sangat direkomendasikan untuk memasang kitchen island karena ini bisa memberi kesan estetik di dalam dapur. 

Baca Juga: Tak Jadi Ngekos, Inge Anugrah Akhirnya Bisa Sewa Apartemen di Pondok Indah Setelah Bercerai dengan Ari Wibowo

Lebih dari itu, kitchen island juga akan membuat aktivitas di dapur jadi terasa jauh lebih mudah dan efektif. Kamu bahkan bisa memanfaatkan area ini sebagai meja makan jadi ada lebih banyak ruang yang tersisa di apartemenmu. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI