Cara Mengatasi Kartu ATM BRI Tertelan di Mesin ATM

Agung Pratnyawan Suara.Com
Kamis, 04 Januari 2024 | 07:57 WIB
Cara Mengatasi Kartu ATM BRI Tertelan di Mesin ATM
ATM BRI terdekat Tegalrejo. Foto: ATM BRI Pingit. (Google Street View)

Suara.com - Cara mengatasi kartu ATM BRI tertelan di mesin ATM sangatlah mudah. Langkah pertama jelas kamu harus memastikan jika ATM kamu tidak disalahgunakan.

ATM memberi kebebasan nasabah untuk mengambil uang dan melakukan transfer secara mandiri. Akan tetapi, Kartu ATM juga punya kelemahan.

Selain hilang, salah satu ketakutan pemilik Kartu ATM adalah ketika kartu ATM-nya tertelan di mesin ATM. Ada banyak alasan mengapa kartu ATM bisa tertelan di mesin.

Beberapa di antaranya adalah salah memasukkan PIN sampai 3 kali, kartu ATM rusak, kesalahan teknis di mesin ATM, gangguan jaringan dan upaya penipuan.

Karena ada kemungkinan ATM tertelan adalah ulah oknum tak bertanggung jawab, maka penting buat kamu memblokir kartu ATM yang tertelan agar tidak disalahgunakan.

Berikut adalah beberapa hal yang perlu kamu lakukan untuk mengatasi ATM tertelan di mesin ATM:

1. Hubungi bank dan blokir kartu

Saat kartu ATM BRI kamu tertelan di mesin ATM, catat waktu dan lokasi insiden kejadian ATM tertelan. Kemudian, hubungi BRI Call Center di 14017 / 1500017.

Kepada petugas, kamu dapat meminta pemblokiran kartu ATM melalui layanan ini. Pastikan kamu menghubungi Call Center BRI di nomor di atas. Sebab ada banyak oknum penipun yang coba ambil peluang.

Baca Juga: Berapa Bunga Tabungan BRI? Cek Ini Daftarnya

Selain itu, kamu juga bisa memblokir ATM melalui aplikasi BRImo jika kamu punya. Caranya yakni dengan:

  • Login ke akun BRImo, pilih “Layanan Nasabah,” kemudian “Layanan Lain.” 
  • Selanjutnya, pilih “Disable/Enable Kartu ATM BRI,” masukkan PIN kamu dan klik “Kirim”

2. Buatlah Kartu ATM Baru dengan mengunjungi kantor BRI terdekat

Jika sudah ada waktu, maka kamu bisa mengunjungi kantor BRI terdekat untuk membuat kartu ATM baru. Jangan lupa untuk membawa buku tanbungan dan KTP agar permintaanmu bisa diproses oleh petugas.

Untuk kasus kartu ATM tertelan, kamu tidak akan diminta menbawa surat kehilangan dari kepolisian. Nantinya, petugas akan memberimu formulir untuk diisi dan memintamu membuat PIN ATM baru. 

Itulah cara mengatasi kartu ATM BRI tertelan di mesin ATM yang bisa kamu lakukan. Semoga bermanfaat!

Kontributor : Damai Lestari

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI