Kini Beli Rumah dan Apartemen Perumnas Bisa Lewat E-commerce

Achmad Fauzi Suara.Com
Selasa, 02 Juli 2024 | 06:53 WIB
Kini Beli Rumah dan Apartemen Perumnas Bisa Lewat E-commerce
Ilustrasi - Kompleks perumahan. ANTARA/HO-Kementerian PUPR/am.

Suara.com - Perum Perumnas memperluas sarana penjualan rumah dan apartemen di e-commerce. Sehingga, kini beli rumah bisa dilakukan e-commerce.

Hal ini setelah, Perumnas menggandeng e-commerce Blibli lewat perjanjian kerja sama. Upaya ini juga untuk mengurangi kekurangan pasokan properti atau backlog di Indonesia.

Direktur Pemasaran Perum Perumnas, Imelda Alini Pohan mengatakan, kolaborasi ini bertujuan untuk memperluas jangkauan market properti dan memperkenalkan produk-produk hunian Perumnas melalui 39 proyeknya di seluruh Indonesia kepada segmen milenial yang semakin mendominasi pasar properti.

"Dengan kolaborasi ini, Perumnas dan Blibli akan meluncurkan beragam inisiasi pemasaran yang inovatif dan menarik, menyesuaikan dengan gaya hidup serta preferensi generasi milenial. Di antaranya, kolaborasi bundling kepemilikan hunian Perumnas pada platform Blibli, campaign yang menyuguhkan promosi diskon eksklusif, penawaran khusus, dan aktivitas marketing interaktif yang akan diaplikasikan baik melalui platform Blibli maupun event offline ke depannya," ujarnya yang dikutip Selasa (2/7/2024).

Kerja sama dengan Blibli merupakan langkah strategis bagi Perumnas dalam menyasar segmen market online khususnya generasi milenial yang kini menjadi salah satu segmen pasar terbesar di industri properti. 

"Kami percaya, melalui platform digital yang dimiliki Blibli, potensial buyer akan semakin mudah mengakses hunian Perumnas," imbuh Imelda.

Group Head Emerging Category Blibli, Edward Kilian Suwignyo menambahkan, pengalaman pindah rumah pastinya menjadi momen penting bagi tiap orang; menyenangkan sekaligus menjadi tantangan saat fase mengisi rumahnya. Untuk itu Blibli hadir untuk para konsumen Perumnas dalam menjadikan pengalaman pindah rumah ini menjadi mudah dan tak terlupakan

"Dalam platform Blibli, konsumen dapat menemukan 13 juta ragam produk home dan living dari merek terpercaya, hingga produk elektronik rumah tangga dengan harga terjangkau dan opsi pembayaran yang aman, dalam ekosistem yang nyaman dan menguntungkan," kata dia. 

Untuk masyarakat yang membeli produk Perumnas di Blibli akan mendapatkan Voucher Diskon untuk berbagai produk home and living.

Baca Juga: Peletakan Batu Pertama Rumah Pensiun Jokowi Digelar Tertutup, Luasnya Bertambah?

Hadirnya kolaborasi ini diharapkan mampu gebrakan baru bagi industri baru dan e-commerce untuk merealisasikan potensi dukungan dan akses kepemilikan hunian yang lebih nyaman dan mudah terhubung dengan teknologi terkini.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI