Suara.com - Isu politik nasional kembali memanas setelah Forum Purnawirawan TNI menyampaikan tuntutan terkait kebijakan negara yang mencakup delapan isu utama. Lantas, apa itu Forum Purnawirawan TNI dan siapa saja anggotanya?
Salah satu poin yang paling kontroversial dari tuntutan yang diajukan adalah permintaan agar Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka diganti melalui mekanisme Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) karena dianggap lahir dari proses yang melanggar prinsip konstitusional.
Forum ini bukanlah kelompok baru dalam dinamika politik nasional. Beranggotakan sejumlah jenderal purnawirawan dengan rekam jejak panjang di institusi militer, forum ini menunjukkan bahwa para mantan prajurit masih memiliki perhatian besar terhadap bangsa dan negara.
Apa Itu Forum Purnawirawan TNI?
Forum Purnawirawan TNI adalah sebuah wadah yang berisi para mantan prajurit TNI yang aktif menyuarakan pandangan dan sikap moral terhadap berbagai persoalan kebangsaan.
Forum ini bukanlah organisasi formal dengan struktur yang paten, melainkan lebih bersifat sebagai gerakan moral kolektif dari para tokoh militer senior yang peduli terhadap kemajuan bangsa.
Meskipun Forum Purnawirawan TNI tidak menetapkan satu sosok sebagai ketua umum secara resmi, sejumlah tokoh purnawirawan TNI memegang peran sentral dalam menyampaikan sikap forum ini ke ruang publik. Tokoh-tokoh tersebut antara lain:
- Jenderal TNI (Purn) Fachrul Razi: Mantan Menteri Agama dan tokoh militer berpengaruh
- Jenderal TNI (Purn) Tyasno Soedarto: Mantan Kepala Staf TNI AD (KSAD)
- Laksamana TNI (Purn) Slamet Soebijanto: Mantan Kepala Staf TNI AL (KSAL)
- Marsekal TNI (Purn) Hanafie Asnan: Mantan Kepala Staf TNI AU (KSAU)
- Jenderal TNI (Purn) Try Sutrisno: Mantan Wakil Presiden RI dan eks Panglima ABRI, yang turut menandatangani pernyataan forum
Nama-nama di atas merupakan sosok yang kerap tampil dalam forum dan menjadi representasi suara purnawirawan dalam menyampaikan masukan dan kritik terhadap jalannya pemerintahan.
Peran Purnawirawan TNI dalam Kehidupan Bangsa dan Negara
Baca Juga: Analis Boni Hargens Sebut Mustahil Gibran Bisa Diganti dari Posisi Wapres, Begini Penjelasannya
Situs resmi Persatuan Purnawirawan TNI AD (PPAD) menyebutkan bahwa purnawirawan TNI memiliki fungsi strategis, baik dalam sistem pertahanan maupun dalam ranah sosial-politik Indonesia, yaitu sebagai berikut: