Suara.com - PT Bank Mandiri Tbk dengan kode emiten BMRI akan menggelar rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB). RUPSLB ini rencananya digelar pada Senin, 4 Agustus 2025 mulai pukul 15.00 WIB di Menara Mandiri Jakarta.
Dalam hal ini, pengumuman RUPSLB Bank Mandiri mengenai agenda yang dibahas dalam rapat tersebut adalah perubahan pengurus perseroan.
"Merujuk pada surat Perseroan Nomor CRL.CSC/CMA.2566/2025 , Tanggal 30 Juni 2025, Perseroan menyampaikan pemberitahuan penyelenggaraan Rapat Umum Pemegang Saham pada Hari/Tanggal/Waktu : Waktu : 04 Agustus 2025 15:00," tulis Manajemen Bank Mandiri dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia, Senin (14/7/2025).
"Lokasi Penyelenggaraan RUPS (bila sudah dapat diumumkan dan sesuai iklan) Tanggal Daftar Pemegang Saham (DPS) yang berhak hadir dalam RUPS (Recording Date)," tambahnya.
Sebelumnya, Bank Mandiri telah menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang digelar pada Selasa (25/3/2025). Dalam rapat tersebut, pemegang saham melakukan perombakan di jajaran komisaris dan direksi.
Berdasarkan hasil keputusan RUPS Bank Mandiri, Darmawan Junaidi tetap menjabat sebagai Direktur Utama (Dirut) Bank Mandiri. Namun, posisi Wakil Direktur Utama (Wadirut) yang sebelumnya diduduki Alexandra Askandar digantikan oleh Riduan.
Berikut Susunan pengurus Bank Mandiri berdasarkan keputusan RUPST 25 Maret 2025:
Dewan Komisaris
- Komisaris Utama merangkap Komisaris Independen: Kuswiyoto
- Wakil Komisaris Utama/Independen: Zainudin Amali
- Komisaris: Luky Alfirman
- Komisaris: Yuliot
- Komisaris: Independen Mia Amiati
- Komisaris: Muhammad Yusuf Ateh.
Dewan Direksi
Baca Juga: Dorong Ekonomi Daerah, Mandiri Jogja Marathon Jadi Motor Akselerasi Konsumsi Lokal
- Direktur Utama: Darmawan Junaidi
- Wakil Direktur Utama: Riduan
- Direktur Corporate Banking: Mochamad Rizaldi
- Direktur Commercial Banking: Totok Priyambodo
- Direktur Treasury & International Banking: Ari Rizaldi
- Direktur Jaringan & Retail Banking: Jan Winston
- Direktur Consumer: Saptari
- Direktur Keuangan: Novita Widya Anggraini
- Direktur Operation: Toni E.B. Subari
- Direktur Information Technology: Timothy Utama
- Direktur Human Capital: Eka Fitria.
Sebagai informasi, PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) mencetak laba bersih tahun berjalan secara bank only sebesar Rp 19,65 triliun hingga Mei 2025. Perolehan ini tumbuh tipis sebesar 0,13 persen secara tahunan (year on year/yoy).
Berdasarkan laporan keuangan Bank Mandiri, kinerja keuangan bank berlogo pita emas tersebut masih stabil.
Terlihat dari kredit yang diberikan Bank Mandiri sebesar Rp 1.309,68 triliun, meningkat 13,63 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu yang senilai Rp 1.152,53 triliun.
Pertumbuhan kredit Bank Mandiri masih lebih tinggi bila dibandingkan dengan rata-rata kredit perbankan secara nasional sebesar 8,43 persen, berdasarkan laporan Bank Indonesia (BI).
Kredit itu mengalir ke kantong BMRI sebagai pendapatan bunga yang mencapai Rp 49,89 triliun atau naik 12,30 persen yoy, dibandingkan Mei 2024 yang senilai Rp 44,43 triliun. Namun, beban bunga meningkat sebesar 29,86 persen yoy menjadi Rp 18,19 triliun

Alhasil, Bank Mandiri mengantongi pendapatan bunga bersih sebesar Rp 31,69 triliun atau tumbuh 4,21 persen yoy dari periode yang sama tahun sebelumnya Rp 30,41 triliun.
Kemudian, pendapatan komisi/fee Bank Mandiri sebesar Rp 7,52 triliun atau tumbuh 13,20 persen. Sementara, biaya provisi menurun -5,87 persen menjadi Rp 3,81 triliun.
Dari sisi funding, Dana Pihak Ketiga (DPK) Bank Mandiri hingga Mei 2025 tumbuh 8,54 persen menjadi Rp 1.406,8 triliun.
Pertumbuhan angka tersebut tergolong cukup tinggi dibandingkan pertumbuhan DPK rata-rata secara industri yang sebesar 3,9 persen, berdasarkan data BI.