Meski begitu, eks pelatih Manchester United ini tetap percaya bahwa Tottenham lah tim yang pantas menang di laga ini. Mereka disebutnya menciptakan banyak peluang tapi gagal dieksekusi dengan baik.
"Hasil imbang akan menjadi hasil yang buruk dalam kaitannya dengan performa, jadi Anda bisa membayangkan bagaimana perasaan kami terkait hasil tersebut," kata Jose Mourinho.
"Performa yang sangat bagus, tentu saja, dengan beberapa kesalahan dan beberapa hal untuk ditingkatkan. Hasil yang sangat tidak adil."
Kekalahan ini membuat Tottenham Hotspur terdepak dari puncak klasemen. Mereka kini berada di peringkat kedua dengan koleksi 25 poin, tertinggal tiga poin dari Liverpool di peringkat pertama.